Negative Hollow Milik Perona

Selain Miss Goldenweek, karakter lainnya yang memiliki kemampuan yang berkaitan dengan psikologis musuh adalah Perona. Perona merupakan salah satu anak buah dari Gecko Moria, penguasa dari Thriller Bark. Dia mengonsumsi buah iblis Horo Horo no Mi, di mana Perona mampu membangkitkan berbagai macam hantu, yang mampu merubah suasana hati (mood) dari musuhnya.

Teknik yang selalu diandalkan oleh Perona adalah Negative Hollow. Sesuai dengan namanya, teknik ini mampu membuat seseorang untuk berubah menjadi sosok yang negatif dan pesimis. Hal ini bisa dilihat bagaimana Luffy, Zoro, dan Sanji yang kehilangan semangatnya setelah terkena hantu Perona tersebut. Namun, kekuatan ini tidak berlaku untuk mereka yang memang sudah sedari awal berpikir negatif dan pesimis, seperti Usopp.

Wash Wash Fruit Milik Tsuru

Sebagai salah satu petinggi dan juga senior di angkatan laut, Tsuru merupakan salah satu angkatan laut wanita terkuat. Dia berada di angkatan yang sama dengan Garp dan Sengoku. Sebagai wakil admiral dan juga angkatan laut yang berpengalaman, Tsuru memiliki banyak kemampuan dahsyat meskipun bisa dibilang kemampuan yang dia miliki sangat aneh dan sulit dipahami.

Tsuru memiliki buah iblis Washu Washu no Mi, di mana kekuatannya membuat Tsuru mampu untuk menyuci musuhnya dan kemudian menggantungnya sampai kering. Yang luar biasa adalah kemampuan ini bukan hanya mampu membuat para penjahat kalah, namun juga bisa membuat mereka kehilangan kekuatan yang mereka miliki. Efektif namun sedikit aneh.

Ally Robot Milik Luffy

Dengan kekuatan buah iblis Gomu Gomu, Monkey D. Luffy sudah menjadi salah satu karakter terkuat di serinya. Ada banyak serangan-serangan dahsyat dan mematikan yang dihadirkan dari buah iblis tersebut. Misalnya Gomu Gomu no Pistol, Bazooka, Rifle, King Kong Gun, dan sebagainya. Namun, Luffy pun memiliki satu teknik yang bisa dibilang sangat aneh.

Teknik tersebut adalah Gomu Gomu no Ally Robot. Teknik ini sebenarnya sederhana, di mana Luffy akan menaruh lengan dan kakinya di lengan dan kaki targetnya. Dengan kekuatan karetnya, Luffy akan “mengunci” pergerakan musuhnya. Sebaliknya, Luffy yang kemudian akan mengendalikan pergerakan mereka. Bisa dibilang teknik ini kurang efektif, karena level kekuatan musuh tentunya tidak sekuat level kekuatan Luffy.

Entah Eiichiro Oda memang sengaja menciptakan atau menghadirkan berbagai teknik ini atau hanya menjadi salah satu bentuk lelucon dari Oda Sensei, berbagai teknik aneh yang muncul dalam ceritanya ini memberikan warna lain dari seri One Piece yang memang dikenal karena unsur komedi yang begitu kental. Bagaimana menurut kalian tentang teknik ini Geeks?

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.