Selama bertahun-tahun, Tony Stark alias Iron Man telah menciptakan banyak armo canggih di Marvel Universe. Menariknya, semua armornya tersebut diciptakan sesuai dengan peruntukannya dan cenderung terus bertambah kuat, seperti Thorbuster yang difungsikan untuk melawan para dewa Asgard, Hulkbuster yang difungsikan untuk melawan Hulk, dan masih banyak lagi armor-armor khusus lainnya. Namun, dari sekian banyak armor yang telah diciptakan oleh Tony, ada lima di antaranya yang terkenal karena daya tahannya dan juga kekuatan fisiknya. Apa saja itu? Berikut lima armor Iron man paling tahan banting!

Bleeding Edge

Seakan armor yang diciptakan oleh Tony sendiri masih kurang “canggih”, Marvel pernah menceritakan kisah di mana Tony menciptakan sebuah armor yang disebut Bleeding Edge, bersama seorang genius lainnya di Marvel Universe, yaitu Reed Richards alias Mister Fantastic. Armor barunya ini tidak lagi keras dan kaku, karena Bleeding Edge terbuat dari nanotech dan disimpan di dalam tubuh Tony Stark sendiri. Yang membuat armor ini tahan banting adalah karena Bleeding Edge bisa tumbuh kembali ketika ada bagiannya yang hancur, ditambah lagi Tony mempunyai banyak energi untuk menjalankannya, karena tubuhnya ditenagai sebuah teknologi canggih yang disebut Repulsor Tech.

Deep Space

Meskipun basis utama Iron Man berada di Bumi, apalagi dia adalah salah satu anggota Avengers yang memang mempunyai kewajiban di Bumi, tetapi untuk beberapa saat dia pernah juga mengeksplorasi ruang angkasa untuk suatu misi. Diceritakan bahwa saat Tony Stark ingin lebih mengetahui ruang angkasa Marvel, dia menciptakan armor khusus yang disebut Deep Space Armor. Di mana armor tersebut benar-benar dia gunakan saat berkerja dengan Guardians of the Galaxy. Selain tahan dengan kondisi ruang angkasa, armor ini juga bisa melesat dengan kecepatan cahaya dari satu planet ke planet lain.

Endo-Sym

Ketika kisah AXIS menceritakan bagaimana sihir Scarlet Witch dan Doctor Doom membalik moral para karakter di Marvel Universe, Tony Stark diceritakan kembali menjadi sosok yang serakah seperti dahulu. Dan ketika mengetahui bahwa Scarlet dan Doom akan merapal mantra pembalik sekali lagi agar semuanya normal, Tony malah menciptakan armor khusus yang disebut Endo-Sym, di mana armor ini mempunyai perisai yang tidak bisa diserang oleh apa pun, termasuk sihir. Dalam prosesnya Tony berhasil kabur dari sihir pembalik dan tetap menjadi sosok yang jahat dan serakah. Kekuatan lainnya dibuktikan ketika armor Endo-Sym ini mampu menyerap petir yang ditembakan oleh Storm pada Tony.

Godbuster

Dalam salah satu kisah Marvel Comics, Tony diceritakan pernah membuat sebuah realitas virtual yang disebut eScape. Ketika dia masuk ke dalamnya, kreativitas Tony yang sejak awal memang sudah di luar nalar manusia, menjadi makin luar biasa lagi. Di dalamnya dia membuat sebuah armor yang sangat kuat disebut Iron Man Model Armor 63, atau yang disebut Godbuster. Armor ini sengaja diciptakan untuk mengalahkan supervillain kuat bernama Motherboard. Dan ketika sudah berhasil membunuhnya, Iron Man langsung menghancurkan Godbuster-nya karena dianggap dunia masih belum siap dengan kekuatannya.

Godkiller MK II

Terinspirasi dari armor Godkiller ciptaan entitas kosmik bernama Aspirant, Tony kemudian mengembangkan armor anti celestial-nya sendiri yang disebut Godkiller MK II. Dari semua armor ciptaan Tony, Godkiller MK II adalah yang paling besar, tingginya mencapai 600 meter dan beratnya sekitar 260 ton. Cukup masuk akal mengapa ukurannya sangat besar, karena armor ini memang diciptakan untuk mengalahkan Celestial. Selain pasti tahan banting, kehebatan lain dari armor ini adalah dia bisa membuat bulan terbelah dengan sekali tembak dan bisa terbang dari Mars ke Bumi hanya dalam beberapa menit saja.

Itulah lima armor Iron Man yang terbukti paling kuat dan juga tahan banting jika dibandingkan dengan armor yang lainnya. Bahkan sekelas Hulkbuster dan Thorbuster saja masih belum bisa menyaingi kekuatan fisik dari kelima armor ini, apalagi jika dibandingkan dengan Godkiller MK II yang merupakan ciptaan terbesar sekaligus terkuat dari Tony Stark. Memang dari segi kecanggihan mungkin ada beberapa yang lebih baik, tetapi sampai saat ini, kelima armor ini masih menempati urutan tertinggi sebagai armor paling “tahan banting” di Marvel Universe.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.