Walau kehadirannya sangat jarang, tetapi Shanks dianggap sebagai sosok penting. Orang-orang mempercayainya sebagai sosok ceria, tidak mudah marah, dan senang untuk berpesta. Dia juga sangat kuat karena mampu menghentikan Yonko lainnya dengan mudah. Bahkan yang lebih dahsyat, Shanks mampu menghentikan perang besar. Semua orang pun mau mendengar ucapannya, termasuk mereka yang berasal dari pemerintah dunia. Pemerintah dunia menganggap bahwa Shanks setara dengan mereka.

Melihat bukti yang disebutkan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa Shanks memiliki pengaruh besar terhadap alur cerita One Piece. Yang masih menjadi pertanyaan besar adalah mengapa Shanks dapat melakukan hal spesial tersebut? Mengapa Shanks bisa dihormati banyak orang dan mengapa Shanks bisa menjadi sosok berpengaruh?

Jawaban pasti terkait pertanyaan tersebut memang masih belum diketahui, namun ada beberapa kemungkinan yang bisa terjadi. Pertama, Shanks melakukan apapun yang dia bisa demi sebuah tujuan. Dia tahu banyak tentang rahasia dunia, namun memilih untuk merahasiakannya. Dia juga berusaha untuk menghindari orang lain untuk tidak terlibat dalam urusannya, sambil menunggu orang yang tepat untuk meneruskan tekad atau semangat dari sosok Roger.

Karena hal itulah Shanks bisa dibilang adalah sosok yang independen. Dia merupakan ancaman besar bagi Pemerintah Dunia, tapi di sisi lain dia adalah “aset” dari masa lalu yang berharga. Shanks berhasil menghentikan Kaido ikut campur dalam perang di Marineford. Dia menghentikan perang disana dengan menantang semua pihak untuk melawannya.

Shanks memang pada dasarnya adalah seorang bajak laut, dia memiliki nilai buruan. Tapi, besar kemungkinan Pemerintah Dunia tidak mengincar nyawa Shanks atas dasar apa yang dia percayai. Kemungkinan besar Shanks saat ini sedang melakukan yang terbaik untuk menahan, menahan semua yang bisa menghancurkan tekad atau semangat dari Roger.

Shanks tahu bahwa ada orang atau pihak yang cukup kuat untuk bisa membuat dunia menjadi lebih baik. Namun, saat ini sosok tersebut masih belum cukup kuat untuk melakukan. Saat ini orang tersebut sedang proses menjadi lebih baik. Dan kita semua tahu siapa orang tersebut, yaitu Monkey D. Luffy dan kru Topi Jerami.

Beberapa tahun lalu Shanks menaruh kepercayaannya pada sosok Luffy untuk bisa mewujudkan mimpi dari Roger yaitu menciptakan sebuah dunia yang bebas bagi siapapun. Namun, menghancurkan Pemerintah Dunia dan Kaum naga langit seperti Pasukan Revolusi dirasa masih kurang efektif. Butuh sebuah rencana yang matang untuk menggantikan mereka. Sebuah rencana yang akan diterapkan untuk selamanya.

Shanks berusaha untuk memastikan Luffy bisa memenuhi dan membangkitkan kembali tekad D. Dia berusaha melindungi Luffy dari berbagai ancaman yang ada, entah Pemerintah Dunia, angkatan laut, atau bahkan para Yonko sendiri. Shanks berusaha untuk membuat semuanya tetap seimbang, tetap pada koridornya. Karena itulah Shanks merahasiakan semuanya dan terus begerak.

Fakta-fakta Menarik Shank dari Anime One Piece yang Wajib Kamu Tahu - kumparan.com

Karena hal ini juga ada kemungkinan Blackbeard akan membunuh Shanks. Ide tentang Blackbeard membunuh Shanks dirasa cukup masuk akal dari segi cerita. Blackbeard akan memulai perang terbesar dalam sejarah One Piece, bukan Kaido, bukan Luffy, atau Monkey D. Dragon. Ketika “sang penjaga perdamaian” harus tumbang, disaat itulah dunia akan mulai berubah menjadi gila dan kacau.

Setelah semua itu terjadi, giliran Luffy dan krunya yang bergerak dan menghadapi semua kekacauan yang ada. Skenario yang mungkin terjadi adalah semuanya akan saling serang, termasuk Blackbeard, Pasukan Revolusi, angkatan laut, dan Pemerintah Dunia. Lautan dan daratan akan menjadi medan pertempuran yang tidak ada habisnya.

Meskipun perang di Onigashima disebut-sebut perang terbesar untuk saat ini, perang terbesar yang sesungguhnya baru akan dimulai setelah Shanks tewas dibunuh Blackbeard. Kita nantikan saja ya Geeks bagaimana Luffy dan seluruh kru Topi Jerami akan berusaha mengembalikan semua kedamaian dan menghentikan kekacauan yang sudah dibuat oleh Blackbeard tersebut. Dan momen ketika itu terjadi pasti akan sangat epik, menjadi salah satu momen paling dikenang sepanjang sejarah One Piece.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/