Assassin’s Creed menjadi salah satu game andalan Ubisoft. Setelah sempat menjadi game yang rilis tahunan, Ubisoft mulai “mengistirahatkan” franchise ini. Sejak Assassin’s Creed Odyssey yang dirilis tahun 2018 lalu, Ubisoft mulai merilis game terbaru Assassin’s Creed dalam periode dua tahun sekali. Tentunya itu dilakukan untuk menaikan kualitas setiap game terbarunya, yang akan para pemain nikmati.

Terbukti di tahun 2020 lalu, Ubisoft sukses merilis game Assassin’s Creed Valhalla. Gamenya dianggap menawarkan banyak hal berbeda dari seri sebelumnya. Ubisoft juga dianggap sukses menyuntikkan berbagai inovasi, tanpa menghilangkan identitas Assassin’s Creed sesungguhnya. Akhir tahun lalu, Ubisoft mengumumkan bahwa Valhalla menjadi game Assassin’s Creed tersukses yang pernah mereka buat. Setelah setahun rilis, sepertinya Valhalla akan segera mendapatkan tambahan konten baru.

 

Hari ini, Ubisoft mengkonfirmasi bahwa Assassin’s Creed Valhalla akan segera mendapatkan ekspansi baru. Ekspansi tersebut akan memiliki nama Assassin’s Creed Valhalla: Dawn of Ragnarok. Yang menarik, Ekspansinya akan menawarkan durasi bermain yang cukup lama. Ubisoft mengklaim bahwa untuk menyelesaikan ekspansinya dibutuhkan waktu bermain selama 35-40 jam. Mereka pun menyebut bahwa Dawn of Ragnarok menjadi ekspansi terbesar yang pernah mereka buat.

Untuk detailnya, Dawn of Ragnarok dikerjakan langsung oleh Ubisoft Sofia. Ubisoft Sofia sebelumnya pernah menggarap Assassin’s Creed Rogue dan ekspansi Assassin’s OriginĀ  bernama Curse of the Pharaohs. Daw of Ragnarok menjadi ekspansi ketiga untuk game ini. Selain itu, ekspansi ini juga menawarkan berbagai karakter dan wilayah baru untuk dijelajahi, dengan dataran yang seukuran sepertiga dataran Inggris.

Nah untuk urusan cerita, Dawn of Ragnarok masih akan menceritakan Eivor, di mana dia sudah menerima takdirnya sebagai dewa Norse Odin. Eivor akan memulai pencarian untuk menyelamatkan putranya yang bernama Baldr. Pencarian tersebut pada akhirnya membawa pemain menuju sebuah tempat bernama Svartalfheim, sebuah kerajaan Dwarf yang tengah dilanda perang besar. Disitu pemain harus mendapatkan kepercayaan para Dwarf dan memanfaatkan mereka untuk menyelamatkan Baldr. Jika tidak ada halangan, Dawn of Ragnarok akan dirilis pada 10 Maret 2022.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/