Hari ini, serial Hawkeye baru saja menayangkan dua episode perdananya sekaligus di saluran streaming Disney+. Episode perdananya dimulai dengan kisah Kate Bishop (Hailee Steinfeld) yang mengidolakan Clint Barton alias Hawkeye (Jeremy Renner) sejak dirinya melihat Hawkeye pada pertempuran Kota New York (The Avengers). Terpukau dengan kehebatan idolanya, Kate tumbuh sebagai anak yang menguasai berbagai bidang olahraga, dari mulai atletik, bela diri, sampai memanah.

Beberapa hari sebelum Natal tiba, sebuah kejadian memaksa Kate mengenakan kostum Ronin dan berhadapan dengan Tracksuit Mafia. Clint yang melihat Ronin di televisi kemudian mencari Kate yang ternyata tidak mengetahui betapa berbahayanya kostum Ronin yang dia kenakan. Berniat untuk menyelesaikan masalah yang dibuat oleh Kate, Clint sengaja membiarkan dirinya tertangkap oleh Tracksuit Mafia untuk bertemu dengan pemimpinnya.

Sempat mengira bahwa Kazi (Fra Fre) adalah pemimpin dari Tracksuit Mafia, Clint sepertinya tidak tahu bahwa pemimpin yang sebenarnya adalah seorang wanita misterius yang muncul di akhir serial Hawkeye episode 2. Wanita tersebut tidak lain adalah Echo, yang di Marvel Comics mempunyai hubungan dekat dengan supervillain Kingpin dan superhero Daredevil. Seperti apa kisah asli Echo di Marvel Comics, dan akan seperti apa dia di Marvel Cinematic Universe. Simak penjelasan di bawah ini.

Origins Echo di Marvel Comics

Mempunyai nama asli Maya Lopez, Echo adalah karakter Marvel yang pertama kali melakukan debutnya pada tahun 1999 di Daredevil Vol. 2 #9 karya penulis David Mac dan ilustrator Joe Quesada. Di Marvel Comics, Echo adalah seorang anak keturunan suku asli Amerika yang terlahir tuna rungu. Sejak kecil Echo sudah memperlihatkan kemampuannya untuk meniru sesuatu yang baru saja dia lihat. Dengan kemampuan tersebut, Echo tumbuh sebagai remaja yang menyukai seni tari dan seni rupa.

Tanpa diketahui oleh Echo sendiri, ternyata ayahnya bekerja pada villain bernama Wilson Fisk alias Kingpin. Di mana sebuah kejadian membuat ayah Echo harus tewas di tangan suruhan Kingpin sendiri. Melihat bakat spesial dari Echo, Kingpin kemudian mengadopsi Echo sebagai anak angkatnya. Suatu ketika, Kingpin menggunakan Echo yang telah dewasa untuk membunuh musuh bebuyutannya, yaitu Daredevil. Kingpin memfitnah Daredevil bahwa dia yang telah membunuh orang tua Echo. Setelah melihat video pertarungan Daredevil vs Bullseye, Echo mampu bertarung sengit melawan Daredevil.

Namun, karena pada dasarnya Echo bukan orang jahat, Daredevil bisa menyakinkannya bahwa Kingpin adalah pembunuh ayahnya. Echo yang marah kemudian menembak Kingpin dan membuatnya buta sementara. Sejak saat itu, Echo menjadi superheroin yang bekerja sendiri untuk membela kebenaran. Daredevil yang mengetahui rekam jejaknya kemudian merekomendasikan Echo pada Captain America agar dia direkrut menjadi anggota New Avengers. Bersama New Avengers, Echo mengambil identitas sebagai Ronin pertama (sebelum Hawkeye) dan berhasil mengalahkan supervillain Silver Samurai.

Echo di Serial MCU Hawkeye

Diperankan oleh aktris tuna rungu berbakat bernama Alaqua Cox, kehadiran Echo di serial Hawkeye tidak terlalu begitu mengejutkan, karena dia sudah diumumkan jauh sebelum serialnya tayang. Walaupun begitu, kehadirannya di Hawkeye episode 2 sudah dinanti sejak lama oleh para penggemar. Di akhir episode 2, Echo diperlihatkan sebagai pemimpin Tracksuit Mafia dan bahkan posisinya lebih tinggi dari Kazi. Dia muncul ketika salah satu anggota Tracksuit Mafia berpakaian hitam memanggilnya dan melaporkan bahwa mereka telah menangkap Hawkeye dan Kate Bishop.

Suasana ruangan Echo yang berwarna merah membuat kemunculannya tampak dramatis, menandakan bahwa dia bukan seorang wanita biasa. Masih belum diketahui juga mengapa Echo dan Tracksuit Mafia mencari jam tangan Avengers di tempat pelelangan, yang menyebabkan mereka bersinggungan dengan Kate dan akhirnya melibatkan Hawkeye. Yang jelas, untuk saat ini Echo adalah salah satu villain yang harus ditangani oleh Hawkeye dan Kate. Masih banyak misteri yang belum terungkap dari karakter Echo di serial Hawkeye, di mana hal tersebut hanya akan terjawab pada minggu-minggu mendatang.

Dibandingkan semua karakter tambahan di serial HawkeyeEcho adalah salah satu karakter yang mempunyai potensi untuk berpengaruh pada masa depan MCU. Dia dipastikan akan hadir pada masa yang akan datang dengan serial solonya yang berjudul Echo. Ada kemungkinan serial Hawkeye ini akan menceritakan kisah perubahannya dari villain menjadi superheroin, sehingga kisahnya di Echo nanti akan lebih banyak memperlihatkannya sebagai pembasmi kejahatan, mungkin sebagai Ronin berikutnya.

Walaupun di MCU, Ronin pertama adalah Hawkeye (kebalikan dari versi Marvel Comics), bukan tidak mungkin pada akhirnya Hawkeye memberikan identitas dan kostum Ronin pada Echo. Dan setelah menjadi Ronin pada masa depan MCU, ada kemungkinan Echo akan menjadi anggota baru Avengers berikutnya. Belum lagi dia juga berpotensi menghadirkan Kingpin dan Daredevil versi MCU, yang sebelumnya dirumorkan akan kembali diperankan oleh Vincent D’Onofrio dan Charlie Cox. Dengan semua kemungkinan ini, cukup jelas bahwa Echo adalah karakter yang cukup penting di MCU.

Itulah penjelasan Echo, karakter misterius di akhir serial Hawkeye episode 2. Kita nantikan saja aksi Echo berikutnya di Hawkeye episode-episode mendatang. Sepertinya akan menarik melihat bagaimana Echo beraksi dan menunjukkan kemampuannya dalam meniru gerakan ketika bertarung melawan Hawkeye dan Kate. Serial Hawkeye episode 3 dijadwalkan tayang di Disney+ pada tanggal 1 Desember 2021.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.