Jinbe sang ksatria laut bukanlah karakter yang asing bagi cerita One Piece, pasalnya dia sudah pernah muncul beberapa kali. Sebagai nahkoda baru, secara resmi Jinbe menjadi anggota kesepuluh dari kelompok bajak laut Topi Jerami. Namun, jauh sebelum bergabung dengan Luffy, Jinbe memiliki cerita yang panjang, dan dia pun memiliki pengalaman menarik bersama Luffy.

Sama seperti Fisher Tiger, Jinbe juga sangat menentang dengan adanya perbudakan dan bagaimana pihak angkatan laut menangani kasus ini. Itulah kemudian yang menjadi alasan mengapa Jinbe mau bergabung dengan kelompok bajak laut Matahari. Seperti yang kita ketahui, Fisher Tiger pernah merasakan pahitnya menjadi budak kaum naga langit. Dan tujuan dibentuknya kelompok bajak laut Matahari pun adalah untuk membebaskan para budak.

Bukti nyata dari Jinbe menolak adanya perbudakan dan juga adanya perbedaan antara kaum manusia ikan dan manusia daratan adalah dia pernah mendonorkan darahnya untuk Luffy. Pasca pertarungan melawan Hody Jones dan anak buahnya di arc pulau manusia ikan, Luffy sempat kehilangan banyak darah. Hal itu membuat Luffy diambang kematian.

Jinbei. one piece | Luffy, Manga, Animation

Melihat kondisi Luffy yang sekarat, akhirnya Jinbe pun dengan sukarela menyumbangkan darahnya untuk membantu Luffy. Dalam aturan yang ada dan berlaku, melakukan transfusi darah antara manusia ikan dan manusia – atau sebaliknya – adalah sebuah hal yang melanggar hukum. Namun, Jinbe sendiri beralasan bahwa mereka (atau dia) adalah bajak laut, sehingga hukum tidak berlaku bagi mereka.

Luffy pun kemudian kembali selamat dan kembali sadar. Namun, pertanyaan kemudian muncul di kalangan fans. Apakah artinya dengan Jinbe mendonorkan darahnya kepada Luffy, membuat Luffy secara tidak langsung menjadi bagian dari manusia ikan? Jawabannya adalah tidak. Meskipun Luffy mendapatkan donor darah manusia ikan, Luffy pada dasarnya tetap saja manusia. Dan dia pun tidak serta merta berubah menjadi manusia ikan.

Seperti halnya dalam kehidupan nyata, meskipun kita mendapatkan transfusi darah dari suku yang berbeda, warna kulit yang berbeda, selama pendonor mampu dan sehat, tentu yang menerimanya akan sehat dan mampu terselamatkan nyawanya. Sama halnya dengan sosok Luffy. Darah adalah darah. Tidak ada perubahan signifikan yang akan diterima oleh Luffy setelah menerima transfusi darah dari Jinbe.

The blog of a girl who loves a good time! ^0^ — Jinbei Appreciation Post!

Apakah Luffy mengalami peningkatan kekuatan setelah menerima transfusi darah dari Jinbe? Jawabannya pun sama, yaitu tidak. Manusia ikan memang dikenal sebagai ras yang tangguh di dunia One Piece. Mereka memiliki kekuatan dua kali lebih hebat dibandingkan dengan kekuatan manusia biasa. Namun, ketika manusia biasa mendapatkan transfusi darah dari manusia ikan hal itu tidak membuat manusia biasa mengalami peningkatan kekuatan.

Peningkatan kekuatan – dalam cerita One Piece – tidak terjadi dengan melalui transfusi darah. Lain halnya dengan cerita di franchise Naruto, di mana ketika sebuah karakter menerima transfusi dari karakter lain maka kekuatannya pun akan bertambah. Dalam dunia medis, sel-sel darah dalam tubuh akan melakukan regenerasi secara mandiri. Sel-sel yang ada dalam darah akan mati dalam beberapa hari atau beberapa pekan, sebelum kemudian diganti dengan yang baru.

Eva / Ynotece в Twitter: "En voyant ton tweet ça me fait penser instant à Shirahoshi et Otohime 😮… "

Artinya, ketika Luffy mendapatkan transfusi darah Jinbe, memang darah Luffy akan “tercampur” dengan darah Jinbe yang memiliki sel darah berbeda. Tetapi, hal itu hanya berlangsung sementara. Di sisi lain, dalam ceritanya pun dijelaskan bahwa tidak ada perbedaan antara darah manusia biasa dan manusia ikan. Hanya proses transfusinya saja yang dilarang oleh hukum.

Dengan Luffy memiliki darah manusia ikan, dan apa yang dilakukan Jinbe terhadap Luffy, bisa menjadi petunjuk bahwa Luffy mungkin bisa meneruskan cita-cita dari Joy Boy untuk membuat ras manusia ikan dan manusia biasa bersatu. Dan juga dengan hal ini membuat Luffy bisa menjadi semacam simbol persatuan antara manusia ikan dan manusia biasa, sesuatu yang diimpikan oleh Otohime, istri dari Neptune.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.