Saat ini, nyawa Kawaki dan Boruto benar-benar dalam bahaya. Sosok yang mereka khawatirkan, Code, akhirnya muncul. Dan dari apa yang dihadirkan dalam ceritanya, memang kekhawatiran itu terbukti. Code memiliki kekuatan yang jauh lebih besar dari Kawaki. Bahkan, Kawaki sendiri tidak mampu untuk berbuat apa-apa untuk bisa melawan atau menghadapi Code.

Seperti yang Geeks ketahui, Code saat ini sedang menjalankan sebuah misi yang diberikan oleh Isshiki Otsutsuki yaitu menangkap Kawaki dan juga Boruto. Juga Isshiki meminta untuk menghabisi orang-orang yang sudah “membunuhnya.” Namun, Code sadar bahwa dia tidak bisa melakukan hal tersebut sendirian. Pasalnya, Code tidak tahu seberapa kuat dan hebat mereka. Inilah yang membuat Code kemudian meminta bantuan cyborg lain, Eida.

Eida sendiri memiliki kemampuan untuk bisa melihat semuanya. Dia bisa melihat masa lalu, masa sekarang, dan bahkan masa depan. Masih belum diketahui lebih banyak tentang sosok Eida ini, namun yang pasti dia sangat berguna bagi Code. Hal ini diperlihatkan dalam chapter 62 kemarin, di mana berkat Eida akhirnya Code tahu bahwa Kawaki sudah keluar dari Konoha.

Dan Code pun kemudian berhasil menemukan keberadaan Kawaki. Kawaki sendiri mengakui bahwa kemunculannya tersebut bukanlah untuk bertarung, melainkan untuk mengorbankan diri. Kawaki memberikan penawaran terhadap Code untuk menyerahkan dirinya secara sukarela, dengan syarat dia tidak boleh merusak atau menghancurkan Konoha. Sayangnya, Code memiliki rencana lain.

Dia berencana untuk menghancurkan bukan hanya Konoha, tetapi juga semua yang terlibat dalam kematian Isshiki. Dia juga bahkan berencana untuk menghancurkan dunia dengan menumbuhkan kembali pohon suci dan memakan buah chakra. Seperti yang disebutkan di atas, Code adalah sosok yang dikhawatirkan oleh Kawaki karena kekuatan yang dia miliki, dan hal itu sudah terbukti.

Yang kemudian menjadi pertanyaan adalah bagaimana Boruto, Kawaki, dan bahkan Naruto serta Sasuke akan bisa mengalahkan Code? Secara kekuatan, memang Code lebih unggul dari para shinobi Konoha. Apalagi dia memiliki Karma putih yang ada di dalam tubuhnya. Meskipun tidak sempurna seperti Karma hitam, Karma putih pun tetap mengandung data-data dari Otsutsuki – dalam hal ini data dari Isshiki.

Ada beberapa kemungkinan yang terjadi untuk mengalahkan Code. Pertama, mengandalkan Boruto dan kemampuan Karma miliknya. Kita tahu bahwa Boruto masih memiliki Karma Momoshiki, di dalam tubuhnya dan hal ini bisa dimanfaatkan meskipun resikonya besar. Dengan mengaktifkan Karma di tubuhnya, Boruto bisa memiliki kekuatan yang jauh lebih besar dari Code.

Namun, presentasinya sendiri sangat kecil, karena Boruto kemungkinan besar tidak mau kejadian di dimensi lain saat pertarungan melawan Isshiki terjadi. Kedua, Kawaki mengaktifkan kembali Karma miliknya. Seperti yang diperlihatkan dalam beberapa chapter sebelumnya, Amado sempat menawarkan kepada Kawaki untuk mengaktifkan kembali Karma dalam dirinya.

Menurut Amado, meskipun Karma dalam tubuhnya sudah hilang setelah digunakan untuk membangkitkan kembali Isshiki, tetapi data-data sosok Isshiki di dalam tubuhnya masih tetap ada. Dan karena data-datanya masih ada, Amado mengatakan bahwa semuanya bisa kembali diaktifkan dan digunakan kembali, jika memang Kawaki mau. Namun, saat itu Kawaki masih belum menjawab tawaran itu.

boruto Chapter 62, boruto 62, Read boruto Chapter 62, boruto Chapter 62 Manga, boruto Chapter 62 english, boruto Chapter 62 raw manga, boruto Chapter 62 online, boruto Chapter 62 high quality, boruto 62 chapter, boruto Chapter 62 manga scan, boruto : naruto next generations chapter 62, boruto next generations chapter 62

Ketiga, para shinobi Konoha bisa memanfaatkan sosok Eida. Seperti yang dibahas dalam artikel lainnya, Eida memang saat ini memegang kendali berkat kekuatan yang dia miliki. Namun, Code sendiri memiliki kekuatan yang jauh lebih kuat. Dan bukan tidak mungkin jika setelah semua misinya berhasil di selesaikan, dan dia tidak lagi membutuhkan kemampuan Eida, Code akan mengkhianatinya.

Hal ini tentunya bisa manfaatkan oleh Boruto dan Kawaki serta yang lain untuk bisa menjadi Eida sebagai senjata menghadapi Code. Apalagi, dengan adanya Kawaki – yang dianggap sebagai cinta sejatinya – tentu Eida bisa saja melakukan apa pun yang diinginkan atau dibutuhkan Kawaki, seperti membantu mengalahkan Code. Kita nantikan saja kelanjutan ceritanya pada chapter yang akan datang ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.