Pertarungan antara Roronoa Zoro dan Dracule Mihawk memang merupakan salah satu pertarungan yang paling dinantikan dalam cerita One Piece. Sama-sama menggunakan pedang dan sama-sama ahli dalam menggunakan pedang, keduanya banyak diprediksikan akan kembali bertemu suatu saat nanti. Memang, sebelumnya Zoro pernah bertarung melawan Mihawk dan kalah. Hal itu karena Zoro masih belum belajar banyak tentang berpedang.

Pasca time-skip, kekuatan Zoro sudah meningkat drastis. Dan yang menarik adalah Kuma justru mengirimkan Zoro untuk berlatih bersama Mihawk. Zoro sendiri mengakui jika dirinya masih belum cukup kuat untuk bertarung melawan Mihawk, sehingga dia butuh belajar banyak termasuk dari Mihawk sendiri. Keputusan yang aneh, tetapi Mihawk bisa pahami.

Pertarungan ulang Mihawk vs Zoro di akhir cerita One Piece memang terdengar menarik, karena pada akhirnya Zoro bisa bertarung lagi melawan Mihawk dan mencoba untuk melampaui “gurunya.” Namun, sebenarnya ada teori lain tentang siapa yang akan mengalahkan Mihawk dan akan menjadi lawan terakhir bagi Zoro. Ada satu orang dari Gorosei yang akan menjadi lawan bagi Zoro dan Mihawk.

Sosok ini tidak diketahui namanya dan juga misterius, tetapi dia memiliki penampilan berkepala plontos, menggunakan pakaian berwarna putih, dan sering memegang sebuah pedang besar di tangannya. Pedang tersebut merupakan misteri besar karena belum diketahui jenisnya. Sejauh ini, dalam cerita One Piece terdapat 3 tingkatan dari pedang: ada 12 pedang untuk peringkat pertama, 21 di peringkat kedua, dan 50 di peringkat ketiga.

Pedang milik Mihawk, Yoru, dikenal sebagai pedang terbaik di dunia yang pastinya masuk ke dalam peringkat pertama. Lalu, bagaimana dengan sosok Gorosei misterius tersebut? Banyak teori yang menyebutkan jika pedang tersebut adalah pedang legendaris Shodai Kitetsu. Ada tiga pedang Kitetsu dalam cerita One Piece, dan semuanya dikutuk. Pedang-pedang tersebut merupakan pedang terbaik.

Zoro sendiri saat ini memiliki salah satu dari tiga Kitetsu yaitu Sandai Kitetsu, pedang Kitetsu yang paling rendah. Zoro juga sempat memiliki Nidai Kitetsu yang merupakan salah satu dari 21 O Wazamono, yang merupakan pedang paling tangguh di dunia. Kekutannya mirip seperti Wado Ichimonji, Shusui, dan Enma. Tetapi, Zoro sudah mengembalikannya kepada Tenguyama Hitetsu. Berdasarkan hal tersebut ada kemungkinan bahwa sang Gorosei merupakan pemilik dari Shodai Kitetsu.

Shodai Kitetsu adalah pedang terbaik yang memiliki kekuatan sama dengan Yoru atau Murakumogiri. Untuk saat ini, kita masih belum tahu banyak hal tentang sosok Gorosei. Kita tidak tahu seberapa besar kekuatan masing-masing mereka dan apa saja yang bisa mereka lakukan. Yang pasti mereka bisa bertarung. Pertarungan melawan Mihawk mungkin terdengar menarik, namun pertarungan melawan salah satu Gorosei akan menjadi sebuah pencapaian besar bagi Zoro.

Pertarungan melawan Mihawk mungkin masih akan terjadi, tetapi hal tersebut akan menjadi sebuah ajang pembuktikan sudah sejauh mana kekuatan Zoro berkembang. Melawan salah satu Gorosei misterius tersebut menjadi sebuah tantangan berat, yang bisa menjadi puncak kesuksesan Zoro sebagai seorang ahli pedang terbaik di One Piece. Karena selain dia bisa mengalahkan salah satu orang paling berkuasa di dunia, dia juga akan memiliki pedang paling kuat di dunia. Bagaimana menurut kalian Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.