Kehidupan Peter Parker kini tidak lagi sama setelah apa yang terjadi di film Spider-Man: Far From Home. Diperlihatkan di filmnya, Spidey bertarung melawan Mysterio. Dia menggunakan drone milik Stark untuk membuat berbagai ilusi. Dalam pertarungan terakhirnya, Mysterio harus tewas terbunuh akibat salah satu drone yang dia kendalikan. Dan di akhir film, Daily Bugle menjelaskan bahwa Spider-Man yang membunuh Mysterio.

Bukan hanya menghadirkan kabar palsu, Daily Bugle juga bahkan membeberkan identitas asli dari Spider-Man, yang mana adalah Peter Parker. Dalam trailer perdana film No Way Home, diperlihatkan bagaimana kehidupan Peter Parker berubah total. Dia tidak lagi bisa hidup tenang seperti layaknya anak SMA pada umumnya. Yang juga menyakitkan adalah seluruh orang-orang terdekatnya terkena dampaknya.

Peter pun mencoba mencari jalan untuk hal tersebut, dan kemudian dia mendapatkan ide bertemu dengan Doctor Strange dan meminta agar semuanya dirubah. Strange sendiri sepertinya mengabulkan permintaan Peter dengan membawanya ke universe lain. Namun, yang menjadi pertanyaan adalah apakah semua hal itu memang diperlukan?

Para fans sendiri sempat berdiskusi bagaimana cara menyelamatkan Peter Parker. Dan salah satu teori yang berkembang di kalangan fans adalah dengan menempuh jalur hukum. Dalam hal ini, Peter bisa saja meminta bantuan kepada Matt Murdock yang merupakan sosok di balik topeng Daredevil. Dalam cerita komiknya, Spidey dan Daredevil memiliki koneksi yang baik. Mereka sering bekerja sama dalam mengalahkan musuh.

Dalam No Way Home, bisa jadi Peter akan meminta bantuan Matt untuk membersihkan dan mengembalikan nama baiknya melalui jalur hukum. Pasalnya, Daily Bugle tidak memiliki bukti-bukti lainnya yang memberikan petunjuk bahwa Spider-Man sebenarnya adalah Peter Parker. Mereka hanya mengandalkan sebuah rekaman yang dilakukan oleh Mysterio. Tentu hal itu masih bisa diperdebatkan, dan dalam kasus hukum hal tersebut bisa dianggap sebagai pencemaran nama baik. Karena itulah menempuh jalur hukum dianggap lebih masuk akal bagi Peter. Di sisi lain, hal ini juga bisa menjadi jalan bagi MCU untuk memperkenalkan sosok Matt Murdock.

Daredevil's Charlie Cox bungled his Han Solo audition by acting too much like Matt Murdock | GamesRadar+Ada berbagai cara bagi Marvel Studios menghadirkan sosok Matt Murdock di filmnya. Pertama, menghadirkannya secara fisik. Sosok Matt Murdock dikenal sebagai salah satu pengacara handal di kota New York. Dengan kemunculannya secara fisik di film No Way Home, maka hal tersebut menjadi “bukti sah” bahwa memang Matt juga ada di universe MCU selama ini.

Yang menjadi masalahnya adalah, sampai sejauh ini tidak ada kabar mengenai rencana casting untuk Matt Murdock. Charlie Cox adalah aktor yang memerankan Matt di seri Daredevil dan sejauh ini tidak ada kabar bergabungnya Cox di film No Way Home. Namun, bukan tidak mungkin dia muncul dan menjadi kejutan besar bagi filmnya. Marvel Studios sendiri sudah sering melakukan hal tersebut.

Cara yang kedua adalah menghadirkan referensi dari Matt Murdock. Contohnya adalah firma hukum yang menjadi tempat bekerja Matt. Peter mungkin akan pergi ke sana dan meminta bantuan hukum dari firma tersebut. Dengan menghadirkan firma hukum tempat Matt Murdock bekerja, hal tersebut juga bisa menjadi bukti bahwa Matt memang ada di universe MCU.

Daredevil merupakan salah satu karakter yang banyak diinginkan untuk muncul di MCU. Melalui film No Way Home, mungkin kita akan mulai diperkenalkan dengan sosok Matt yang sama sekali baru (walau diperankan oleh orang yang sama), dan berbeda dari Matt Murdock di serial Daredevil Netflix. Trailer film No Way Home bahkan diyakini oleh para fans sudah memberikan petunjuk mengenai hal tersebut. Ada beberapa hal yang dijadikan petunjuk dari hal tersebut. Pertama, ketika Peter sedang membaca berkas di sebuah ruangan, diyakini bahwa ruangan tersebut adalah ruang dari firma hukum Matt Murdock.

Kedua, sosok pria yang mengenakan baju berwarna putih, diyakini oleh sebagian fans sebagai sosok Matt Murdock. Kembali, bila hal ini memang benar, tentu akan menjadi sesuatu yang sangan luar biasa. Kita nantikan saja ya Geeks apakah memang Matt Murdock akan muncul di filmnya dan membantu Peter Parker membereskan masalah pelik ini.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.