Doctor Strange in the Multiverse of Madness adalah tayangan Marvel Cinematic Universe yang paling dinanti selain Spider-Man: No Way Home. Sekuel Doctor Strange ini akan menampilkan kembali aktor Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Stephen Strange, serta Elizabeth Olsen yang akan kembali memerankan Scarlet Witch setelah penampilannya di serial WandaVision, meskipun belum jelas apakah karakternya nanti akan menjadi teman atau musuh dari Sorcerer Supreme.

Aktor Benedict Wong, Rachel McAdams, dan Chiwetel Ejiofor juga akan mengulangi peran mereka di MCU sebagai Wong, Christine Palmer, dan Mordo. Selain mereka ada bintang baru yaitu Xochitl Gomez sebagai America Chavez. Walaupun konsep filmnya akan mengangkat tentang multiverse, tetapi sejauh ini detail plotnya masih dirahasiakan. Sekarang, setelah final Loki season 1 tayang, beberapa kejelasan tentang multiverse sudah sedikit terbuka. Dan baru saja beredar kabar bahwa Loki juga akan muncul di filmnya nanti.

 

Menurut THR, Loki akan muncul lagi di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Aktor Tom Hiddleston akan mengulangi perannya sebagai sang God of Mischief. Untuk saat ini Marvel sendiri masih belum mengkonfirmasi kabar tersebut. Namun di akhir Loki episode 6, selain pengumuman Loki season 2 di pasca-kredit, cukup jelas bahwa Marvel mempunyai rencana yang lebih besar untuk Loki. Serial Loki berakhir dengan pecahnya Timeline Suci menjadi multiverse yang tidak terkendali, dan kemungkinan hal tersebut akan menjadi latar belakang Loki di film sekuel Doctor Strange nanti.

Jika benar Loki akan terlibat di sekuel Doctor Strange nanti, ada kemungkinan bahwa Kang juga akan menjadi penjahat di filmnya, atau setidaknya muncul sebagai cameo yang manerik. Ending serial Loki memiliki hubungan yang sangat besar dengan multiverse di sekuel Doctor Strange dan MCU secara keseluruhan. Sudah jelas bahwa Kang the Conqueror akan menjadi penjahat utama pada masa depan MCU, dan sepertinya Loki akan memainkan peran yang cukup penting di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, yang akan tayang pada tanggal 25 Maret 2022 mendatang.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.