Momen dalam credit scene di film F9 memiliki implikasi yang besar bagi masa depan franchise Fast & Furious, termasuk Fast & Furious 10 dan juga Hobbs & Shaw 2. Franchise Fast & Furious kembali merilis film terbaru yaitu F9 yang akan menjadi film terakhir sebelum dua film penutup di The Fast Saga.

Film F9 benar-benar memberikan dampak yang besar bagi masa depan franchisenya, dengan menghadirkan berbagai kejutan. Contohnya adalah kemunculan kembali Han, yang sebelumnya diperkirakan sudah tewas dalam peristiwa mengerikan di film Fast & Furious: Tokyo Drift.  Namun, apa yang terjadi di akhir filmnya memberikan petunjuk mengenai masa depan franchise Fast & Furious.

Apa Yang Terjadi di End-Credit F9

Tidak ada sosok Luke Hobbs atau Deckard Shaw dalam cerita utama filmnya. Namun, Deckard Shaw diperlihatkan muncul dalam sebuah momen di credit scene, yang memberikan petunjuk bagi proyek film selanjutnya. Han harus hidup secara rahasia, demi melindungi seorang gadis bernama Elle setelah dia bergabung dalam tim yang dibentuk oleh Mr. Nobody.

Setelah berkumpul kembali dengan Dom dan tim lamanya, kabar itu pun mulai tersebar. Namun, tidak semua orang menyambut baik kabar tersebut. Setelah mereka berhasil menghentikan rencana Otto untuk mengunggah program Project Aries ke sebuah satelit, Han kemudian muncul di rumah lama Dom untuk berpesta. Di sanalah Han kembali bertemu dengan karakter dari Tokyo Drift seperti Sean Boswell, Twinkie, dan Earl Hu.

Di credit scene F9, sosok misterius terlihat berada di sebuah gedung gym. Sosok tersebut kemudian diketahui adalah Deckard Shaw. Dan ternyata yang sedari tadi dia pukul bukanlah samsak biasa. Di dalam samsak tersebut terdapat seseorang. Tidak diketahui siapa sosok yang menjadi korban Deckard Shaw tersebut. Deckard kemudian mendengar ketukan di pintu, dan ketika dia membuka pintunya Han berdiri dengan tatapan serius. Shaw pun terkejut melihat sosok yang menurutnya sudah tewas ternyata masih hidup.

Apakah Han Akan Membalas Dendam Terhadap Shaw?

Dengan momen yang sangat singkat tersebut sulit untuk memprediksi apa yang akan terjadi pada konflik antara Han dan Shaw. Menurut penuturan Sun Kang, Han memang memiliki rencana untuk balas dendam, namun dia tidak tahu bagaimana akan melaksanakan misi balas dendam tersebut. Hal ini dikarenakan karakter Han bukanlah tipe petarung seperti Dom atau Shaw.

Di sisi lain, tentu akan menjadi sulit bagi Deckard untuk keluar dari masalah ini. Hal ini dikarenakan Han dan Deckard memiliki koneksi yang sama. Apalagi, Dom sangat dekat dengan sosok Han. Bisa jadi juga Han tidak akan balas dendam terhadap Deckard Shaw, melainkan Owen Shaw. Owen bertanggung jawab atas kematian kekasihnya, Gisele. Bisa jadi ini juga alasan mengapa Han kemudian bergabung dengan tim milik Mr. Nobody.

Apa Artinya Momen Tersebut Untuk Fast & Furious 10

Han dipastikan masih hidup saat peristiwa yang terjadi di Furious 7 dan The Fate of the Furious, meskipun dia harus hidup secara rahasia. Tidak diketahui apakah Mr. Nobody memberikan informasi mengenai apa yang dikerjakan timnya selama ini. Namun, berdasarkan dari percakapan saat mereka bertemu kembali, sepertinya Han tidak tahu bahwa Dom dan yang lain sempat bekerja sama dengan keluarga Shaw saat mencoba mengalahkan Cipher.

Mengetahui fakta bahwa teman-temannya bekerja sama dengan orang yang membunuh Gisele dan juga sosok yang membunuhnya, mungkin akan menjadi elemen cerita yang muncul di Fast & Furious 10. The Fast Saga sendiri akan berakhir dalam dua babak, dan Fast & Furious 10 akan menjadi babak pertama. Semua cast diperkirakan akan kembali, termasuk Han.

Dengan sudah kembalinya Han, tentu kita akan melihat apa yang terjadi selama dia memalsukan kematiannya. Dom dan yang lainnya akan berbagai informasi tentang apa yang terkait dengan misi-misi mereka. Informasi yang diungkapkan oleh Dom tersebut bisa jadi akan mempengaruhi rasa percayanya terhadap Dom atau setidaknya muncul ketegangan diantara mereka. Meskipun di satu sisi bisa dipahami Dom terpaksa bekerja sama demi menyelamatkan anaknya, namun dia tidak bisa melepaskan fakta bahwa sosok yang dia ajak kerja sama bertanggung jawab atas kematian dua keluarganya.

Apa Artinya Momen Credit Scene Bagi Hobbs & Shaw 2

Meskipun momen credit scene di F9 memiliki implikasi besar bagi Fast & Furious 10, momen tersebut bisa juga memberikan implikasi bagi Hobbs & Shaw 2. Meskipun tidak diketahui apakah Jason Statham akan kembali muncul di proyek film Fast & Furious 10, yang pasti dia akan kembali di sekuel Hobbs & Shaw. Jika kemudian ketegangan antara Han dan rekan-rekannya bisa saja muncul di Fast & Furious 10, maka konfrontasi yang sebenarnya bisa menjadi landasan cerita menarik di Hobbs & Shaw 2.

Jika kemudian kekerasan bukan jawabannya, maka perlu ada cara lain bagi Deckard untuk menebus kesalahan yang sudah dia lakukan. Franchise sendiri sudah menjanjikan keadilan yang penuh bagi Han, sehingga mereka harus memenuhi ekspektasi tersebut. Hobbs & Shaw 2 bisa memperlihatkan bagaimana Shaw dihantui oleh masa lalunya, termasuk momen di mana dia diduga membunuh Han. Satu hal yang pasti, Han masih memiliki peran penting di masa depan franchisenya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.