Tim Task Force X yang baru kembali harus menghadapi ancaman besar yang bisa menghancurkan dunia, seperti yang diperlihatkan dalam trailer terbaru dari film garapan sutradara James Gunn, The Suicide Squad. Dalam trailernya, Amanda Waller, sang pemimpin operasi, meminta tim tersebut untuk menghancurkan semua jejak yang ada di sebuah proyek bernama “Project Starfish.”

Mengingat proyek berbahaya tersebut mampu memberikan ancaman besar bagi dunia, yang menjadi pertanyaannya kemudian Apakah Starro menyerang bumi secara mandiri? Apakah semua hal itu merupakan hasil rekayasa yang gagal? Atau justru upaya lain untuk melindungi bumi yang justru menjadi senjata makan tuan? Siapa yang bertanggung jawab atas hal tersebut? Berikut adalah deretan nama yang mungkin bisa bertanggung jawab atas peristiwa mengerikan itu.

Silvio Luna

Silvio Luna merupakan presiden dan pemimpin dari Corto Maltese. Di trailernya diperlihatkan bahwa Silvio Luna terlihat takjub dan ketakutan melihat sebuah tanki raksasa yang ada di Jotunheim, yang menjadi tempat menyimpan Starro. Karena Corto Maltese tidak bisa menguasai dunia dengan mengandalkan kekuatan militer, maka mungkin Silvio Luna mencari jalan lain, dengan menggunakan para metahuman untuk menjadi senjatanya. Sosok yang memang haus kekuasaan seperti Silvio Luna tentu akan tertarik memiliki sesuatu yang dahsyat seperti Starro.

Amanda Waller

Ini tentunya bukan yang pertama kali Amanda Waller menggunakan jasa Suicide Squad untuk “membersihkan” kekacauan yang dia ciptakan. Di film Suicide Squad sebelumnya, Amanda menggunakan Enchantress untuk menjadi senjata demi melindungi dari serangan metahuman yang jahat. Namun, yang terjadi justru sebaliknya, Enchatress malah menjadi ancaman bagi dunia dan harus menggunakan jasa Suicide Squad untuk membereskan masalah tersebut.

Jika ada seseorang yang dicurigai menjadi sosok di balik Project Starfish, Amanda Waller bisa menjadi salah satu nama yang berpotensi besar bertanggung jawab atas hal tersebut. Mungkin ini juga alasan mengapa kemudian Amanda memerintahkan Task Force X yang baru untuk menghancurkan semua jejak proyek tersebut – bahkan mungkin para anggota Task Force X pun terancam nyawanya.

The Thinker

Dalam trailer terbaru Suicide Squad, pihak militer Maltese yang dipimpin oleh Silvio Luna memandang takjub akuarium yang berisi Starro, dan the Thinker adalah salah satu orang yang ada di sana. Di trailer sebelumnya, the Thinker belum menjadi bagian dari Task Force X. Berdasarkan hal tersebut, ada kemungkinan bahwa dia yang bertanggung jawab atas kekacauan dari Project Starfish – entah dengan menciptakan Starro atau dengan menangkapnya.

Dalam sebuah poster diperlihatkan the Thinker sedang dikelilingi oleh spora-spora milik Starro, yang seolah mengkonfirmasi bahwa ada koneksi mendalam diantara keduanya. Jika the Thinker adalah tahanan dari pemerintah Maltese dibandingkan bekerja dengan sukarela untuk mereka, the Thinker mungkin sudah dipaksa untuk membawa atau berkomunikasi dengan Starro, mengingat dia memiliki kemampuan pengendalian pikiran dan telepati. Tujuannya tidak lain adalah mengendalikan dan kemudian menjadi Starro sebagai senjata.

Starro

Mengingat kecerdasan yang dimiliki oleh Starro, mungkin saja dia sendiri yang menjadi dalang dari Project Starfish. Bukannya ditangkap, Starro mungkin memang sengaja ditangkap dan kemudian menggunakan spora yang menjadi kekuatannya untuk mengendalikan pikiran pemerintah Maltese dan juga para ilmuwannya – termasuk the Thinker. Silvio luna dan Mateo Suarez mungkin pada awalnya berpikir bahwa Starro berada dalam kendalinya. Namun, yang terjadi justru sebaliknya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.