Home OTAKU OTAKU FEATURES Tokyo Revengers: Takdir Mikey Tidak Bisa Dirubah?

Tokyo Revengers: Takdir Mikey Tidak Bisa Dirubah?

Takemichi pada awalnya berusaha kembali ke masa lalu untuk menyelamatkan kekasihnya, Hinata Tachibana, dengan pergi ke masa lalu. Hinata dibunuh oleh Tokyo Manji Gang. Pada saat menjalankan misinya, Takemichi berubah pikiran di mana dia berusaha untuk menyelamatkan teman-temannya termasuk Manjiro Sano alias Mikey. Takemichi justru jadi sahabat dekat Mikey semenjak dia kembali ke masa lalu.

Seperti yang kita ketahui, Mikey di masa depan berubah menjadi sosok yang sangat jahat. Dan Takemichi berusaha untuk merubah sahabatnya tersebut ke jalan yang lebih baik. Namun, sepertinya Takemichi gagal menjalankan misinya tersebut seperti diperlihatkan dalam chapter terbaru dari seri manga Tokyo Revengers, yang mengungkap fakta mengerikan tentang sosok Mikey.

Dalam chapter 210 kemarin, diperlihatkan Takemichi kembali untuk bertemu dengan Draken. Dia membuka sebuah bengkel motor, dan ketika Takemichi datang dia baru saja menyelesaikan motor yang dahulu diberikan oleh Mikey. Takemichi pun kemudian diajak untuk berkeliling sambil mencoba motor tersebut. Dan dalam percakapan tersebut terungkap sebuah hal yang mengerikan.

Pada awalnya, Draken bercerita bahwa mantan geng Tokyo Manji semuanya sudah tidak lagi mengambil jalan yang buruk setelah geng tersebut bubar. Menurut Draken, semuanya sudah berubah menjadi orang yang lebih baik. Dan Takemichi sendiri memang menyaksikan perubahan tersebut seperti yang diperlihatkan di chapter 209 kemarin. Namun, sayangnya, hal berbeda diperlihatkan oleh Mikey.

Berbeda dengan mantan geng Tokyo Manji lainnya, Mikey justru mengambil jalan yang berlainan dengan yang lain. Draken juga mengatakan bahwa Mikey bukan lagi sosok yang sama seperti yang mereka kenal dahulu di Toman. Draken bahkan menegaskan bahwa Mikey akan membunuh siapa pun yang menghalangi jalannya, tanpa pandang bulu.

Hal inilah yang kemudian membuat Takemichi terkejut mendengar fakta mengerikan tersebut, sekaligus berpikir bahwa dia sudah menyerah untuk menyelamatkan sahabanya. Momen tersebut memunculkan sebuah pertanyaan, apakah artinya Mikey memang sudah tidak bisa diselamatkan lagi? Apakah memang sudah menjadi takdir bagi Mikey untuk berubah menjadi sosok mengerikan?

Masih belum diketahui apa yang sebenarnya membuat Mikey berubah, dan justru lebih memilih jalan kegelapan. Bisa jadi, apa yang dilakukan oleh Takemichi selama ini justru menjadi jalan bagi Mikey untuk berubah menjadi jahat. Draken sendiri meminta Takemichi untuk berhati-hati dan tidak lagi untuk ikut campur dalam urusannya.

Meskipun begitu, Draken pun masih tetap bersama Takemichi. Draken sudah menganggap Mikey seperti adiknya sendiri. Kita juga masih belum mengetahui apa rencana Takemichi kedepannya, setelah mengetahui fakta tersebut. Apakah dia benar-benar akan menyerah atau justru akan tetap teguh pada pendiriannya? Menarik tentunya untuk melihat bagaimana Takemichi mengumpulkan keberanian untuk membantu sahabatnya kembali ke jalan yang benar.

Exit mobile version