Monkey D. Luffy adalah kapten dari kelompok bajak laut Topi Jerami dan merupakan salah satu bajak laut paling disegani di seluruh lautan, dalam cerita One Piece. Selama beberapa tahun belakangan, Luffy sudah berkembang menjadi sosok yang jauh lebih kuat, dan bahkan pasca peristiwa di Whole Cake Island, Luffy diketahui diberi gelar Yonko kelima.

Tapi, tentu saja Luffy masih jauh untuk bisa berada di level yang sama dengan para Yonko. Hal ini bisa dilihat dari Luffy yang kalah tiga kali berturut-turut saat melawan Kaido. Melihat momen ini, tentu banyak fans yang beranggapan bahwa [ara samurai membutuhkan tambahan kekuatan. Ada yang berspekulasi bahwa pasukan Straw Hat Grand Fleet akan muncul di wano.

Ada juga yang mengatakan bahwa karakter kuat lain akan bergabung dengan Luffy dan yang lain. Salah satu sosok yang banyak disebut-sebut adalah Charlotte Katakuri. Salah satu lawan terberat Luffy dalam seri One Piece adalah Charlotte Katakuri. Ia adalah komandan bajak laut Big Mom. Meskipun awalnya Katakuri menganggap Luffy sebagai musuhnya, tetapi lama kelamaan anggapan itu berubah.

10 Karakter One Piece Setara Level Admiral | Greenscene | Halaman 2Di akhir arc, Katakuri sangat menghormati Luffy dan senang bertarung melawan Luffy. Katakuri juga  merasa lega karena Luffy meninggalkan Whole Cake Island dengan selamat. Jika melihat sosok Marco, memang bukan hal yang mustahil bagi Katakuri untuk kemudian muncul di Wano dan membantu Luffy. Namun, perlu ada alasan kuat bagi Katakuri melakukannya.

Mungkin sudah menjadi rahasia umum di kalangan para fans One Piece bahwa anak-anak dari Big Mom sebenarnya sangat membenci Big Mom. Dan Katakuri adalah salah satu di antaranya. Sebagian besar dari mereka tidak senang dengan Big Mom karena sikap dan perilakunya yang kejam dan semena-mena. Bahkan, dia tidak segan-segan untuk menghukum anaknya sendiri dengan sadis.

Hal inilah yang kemudian membuat Katakuri dan anak-anak yang lain merasa kesal dan benci terhadap Big Mom. Namun, kekuatan mereka yang tidak jauh lebih kuat dari Big Mom membuat mereka tidak bisa berbuat banyak. Anak-anak tersebut hanya bisa menuruti keinginan dari sang mama. Namun, kemunculan Katakuri di Wano bisa menjadi simbol “perlawanan” anak-anak Big Mom terhadap sang mama.

One Piece" A Desperate Situation! The Iron-Tight Entrapment of Luffy! (TV Episode 2019) - IMDbBerbicara mengenai Katakuri yang ada di pihak Luffy, terdapat sebuah spekulasi juga yang muncul sebelumnya. Katakuri diduga membantu Jinbe dan Germa 66 kabur. Sempat diyakini sudah tewas, Luffy sendiri meyakini kalau Jinbe masih hidup dan ternyata Jinbe memenuhi janjinya untuk kembali dan bertemu dengan Luffy di Wano.

Yang menjadi pertanyaan besar dari hal ini adalah apa yang sebenarnya terjadi dengan Jinbe dan yang lainnya di Totto Land pada saat itu? Apakah Big Mom sengaja tidak membunuh Jinbe? Apakah mereka membuat kesepakatan? Atau ada skenario lain? Kita bisa melihat Jinbe dalam keadaan utuh. Tidak ada bekas luka atau apapun. Inilah yang kemudian menjadi pertanyaan besar para fans.

Kemungkinan terbesar yang terjadi pada saat itu adalah Jinbe dan pasukan Germa 66 (yang juga ikut membantu Luffy dan Sanji kabur) bertarung habis-habisan melawan Big Mom, tapi mereka kalah. Mereka kemudian dimasukan dikurung di penjara. Big Mom kemudian membawa beberapa anggota yang penting saja untuk pergi ke Wano.

Satu-satunya orang yang mampu memimpin pasukan Big Mom, atau bisa diberi kepercayaan untuk memimpin, adalah Charlotte Katakuri. Dan seperti yang kita tahu, Katakuri sekarang lebih condong untuk berada di pihak Luffy. Berdasarkan hal tersebut, dugaan yang paling memungkinkan adalah Katakuri sengaja membebaskan Jinbe dan Germa 66.

Di sisi lain, Katakuri juga sudah dianggap sebagai Whitebeard baru oleh para fans, bagi Luffy yang menjadi pewaris semangat dari Gol D. Roger. Roger dan Whitebeard adalah rival sekaligus sahabat, dan Luffy serta Katakuri memenuhi persyaratan tersebut. Lagipula, Katakuri dan Whitebeard memiliki kesamaan di mana mereka sangat mencintai keluarga mereka. Mereka juga rela melakukan apa pun untuk melindungi keluarganya. Kita nantikan saja ya Geeks apakah Katakuri akan datang dan membantu Luffy di Wano.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.