Akatsuki merupakan sebuah organisasi yang dibentuk sejak era Naruto. Kelompok ini dipimpin oleh Pain alias Nagato yang menginginkan sebuah perdamaian absolut yang berbentuk ilusi abadi atau yang biasa kita kenal dengan istilah Mugen Tsukuyomi. Saat ini, Akatsuki telah bubar, sebab semua anggotanya secara satu persatu berhasil dikalahkan oleh Naruto dan kawan-kawan, sehingga tidak menyisakan anggota satupun yang masih tersisa. Namun apabila sepuluh villain berikut bergabung dengan Akatsuki sejak awal, bisa jadi organisasi tersebut akan tetap ada hingga sekarang. Nah berikut adalah sepuluh villain yang layak masuk kelompok Akatsuki.

Amado

Amado merupakan ilmuwan gila seperti Orochimaru, namun sedikit lebih cerdas dan licik. Dia merupakan ilmuwan yang berasal dari Kara dan menjadi dalang terciptanya karakter kuat seperti Delta, dan beberapa makhluk ciptaannya yang lain. Jika dia menjadi anggota Akatsuki, maka bisa jadi dia akan menciptakan karakter kuat lainnya untuk membantu organisasi. Bahkan, mungkin dia akan cocok dengan Sasori yang juga sangat suka dengan hal-hal yang berbau eksperimen dengan tubuh manusia.

Kashin Koji

Koji merupakan salah satu karya Amado yang cukup kuat. Koji merupakan cyborg yang menggunakan DNA mendiang Jiraiya sebagai bahan dasar pembuatannya. Oleh sebab itu, kekuatan Koji bisa dikatakan mirip seperti Jiraiya. Koji menjadi seorang Cyborg yang berbahaya karena sangat ahli dalam menyusup (sama seperti Jiraiya). Sehingga, dia akan menjadi mata-mata terbaik bagi Akatsuki untuk mengumpulkan informasi bagi organisasi.

Shojoji

Shojoji merupakan seorang pria yang memiliki postur tubuh yang cukup besar. Dia merupakan seorang pengguna Taijutsu yang sangat handal dan juga seorang mata-mata yang baik seperti Koji. Shojoji memiliki sebuah teknik yang bisa membuatnya meniru orang lain dengan sempurna, yaitu dengan cara memakan korbannya bulat-bulat melalui mulut. Teknik ini bisa membantu Koji menggali informasi sebagai mata-mata tambahan di Akatsuki, jika dia mau bergabung.

Delta

Salah satu scene pertarungan yang sangat menegangkan telah terjadi antara Delta dan Naruto. Meski Delta seorang perempuan Cyborg ciptaan Amado, namun dia tetaplah lawan yang berbahaya. Delta bisa memaksa Naruto bertarung sangat serius meski akhirnya kalah. Delta memiliki senjata yang telah tertanam di dalam tubuhnya, sehingga dia memiliki persenjataan dan teknik yang praktis. Jika bergabung dengan Akatsuki, nampaknya Delta akan cocok jika berpasangan dengan Sasori yang juga memiliki tubuh termodifikasi seperti Delta.

Shin Uchiha

Itachi menjadi satu-satunya Uchiha yang bergabung dengan Akatsuki, sebelum akhirnya Obito yang menggunakan nama samaran Tobi, juga ikut bergabung. Namun, jika Shin Uchiha juga ikutĀ  bergabung dengan Akatsuki, maka organisasi ini akan memiliki kelompok anggota Uchiha yang bisa menggunakan Mangekyou Sharingan. Shin Uchiha bisa menciptakan klon dalam jumlah banyak seperti makhluk hidup, dan juga memiliki kekuatan khas klan Uchiha yaitu Sharingan. Sehingga, Akatsuki akan memiliki pengguna Sharingan dalam jumlah banyak, jika Shin masuk didalamnya.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2