Siapa villain yang akan dihadapi oleh Thor setelah film Thor: Love and Thunder memang masih menjadi misteri. Namun, sosok villain tersebut bisa jadi adalah sosok yang dekat dengan keluarga kerajaan, dan juga adalah sosok yang sering merepotkan Jane Foster di komiknya. Sejak film solo Thor dirilis, para fans MCU sudah diperkenalkan dengan keluarga kerajaan Asgard.

Selain Thor, kita juga diperkenalkan dengan sosok Odin, Frigga, dan juga Loki. Kemudian, saat Thor diasingkan ke bumi, kita kembali diperkenalkan dengan berbagai karakter salah satunya adalah Jane Foster. Thor kemudian kembali di film The Dark World dan Ragnarok, yang memperkenalkan kita lebih jauh tentang sosok Thor dan semua petualangannya.

Thor sendiri dijadwalkan akan kembali di film keempatnya, yaitu Love and Thunder. Selain Thor, di filmnya juga kita akan kembali melihat sosok Jane Foster, yang kali ini dia akan berubah menjadi Mighty Thor, menggantikan posisi Thor Odinson. Love and Thunder juga akan menghadirkan Valkyrie dan Peter Quill/Star-Lord, mengingat Thor sekarang bergabung dengan tim Guardians of the Galaxy.

Marvel – The Serpent – Mirko´s RPG FunboxKarakter baru yang akan dimunculkan di filmnya adalah Gorr the God Butcher, yang akan diperankan oleh Christian Bale. Berbicara mengenai Christian Bale, sebelum dikonfirmasi bahwa dia akan berperan sebagai Gorr the God Butcher, sempat muncul rumor yang menyebutkan bahwa Bale akan memerankan karakter Cul Borson. Hal ini dikarenakan Cul Borson menjadi sosok penting dalam petualangan Jane Foster sebagai Mighty Thor di komiknya.

Namun, dengan konfirmasi bahwa Bale akan berperan sebagai Gorr, maka sudah tidak mungkin Cul Borson muncul di filmnya. Meskipun begitu, buka tidak mungkin di filmnya nanti kita akan melihat cerita yang menjadi dasar bagi kemunculan Cul Borson di film Thor 5 (meskipun Chris Hemsworth tidak lagi memerankan Thor). Dan Cul Borson bisa menjadi sosok villain yang dihadapi Jane di film tersebut.

Dalam komiknya, Cul Borson atau yang biasa dikenal sebagai Serpent, merupakan penjahat besar keturunan Asgard yang juga merupakan God of Fear atau dewa ketakutan. Cul Borson sendiri merupakan adik dari Odin, yang mana artinya Cul Borson adalah paman dari Thor. Sebagai sosok yang luar biasa, Cul Borson diberkahi oleh berbagai kemampuan yang epik.

Marvel Kills off Another AsgardianDengan kekuatan supernya, dia bisa menghancurkan vibranium, yang mana membuat tameng Captain America rusak. Dia juga memanipulasi sihir, membangkitkan orang yang sudah mati, dan sebagai dewa ketakutan dia juga bisa mengonsumsi rasa takut seseorang yang kemudian dirubah menjadi sumber kekuatan bagi dirinya. Cul Borson juga pernah berhadapan dengan Jane Foster.

Setelah mengetahui bahwa Jane Foster mengambil titel Thor, Odin dan Cul Borson marah besar karena ada orang lain yang menggunakan Mjolnir. Mereka kemudian mengirimkan Destroyer untuk menghancurkan Jane dan mengambil kembali Mjolnir. Namun, Thor Odinson dan Freyja tidak tinggal diam. Mereka membangun pasukan  pahlawan super perempuan untuk membantu Jane.

https://static0.srcdn.com/wordpress/wp-content/uploads/2020/11/Thor-4-villain-Thor-brother.jpg?q=50&fit=crop&w=740&h=370&dpr=1.5Melihat koneksinya dengan keluarga kerajaan Asgard dan juga cerita Jane di komiknya, Cul Borson akan menjadi pilihan menarik untuk bisa muncul sebagai villain di Thor 5 nanti. Dan menghadirkan Cul Borson sebagai villain akan mengikuti alur cerita yang sebelumnya sudah terjadi – seperti Hela yang menjadi villain utama dan juga Loki.

Dengan kekuatan dan kemampuan yang dia miliki, terutama kemampuan untuk mengonsumsi rasa takut orang lain, Cul Borson memiliki potensi untuk menjadi salah satu villain yang paling mengerikan dan terbaik di MCU. Menghadirkan Cul Borson juga seolah akan menjadi peningkatan tantangan bagi Jane Foster sebagai Might Thor, jika memang petualangannya berlanjut setelah Thor: Love and Thunder.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.