Rasengan (Minato)

Minato terkenal sebagai shinobi yang sangat cerdas dan juga kuat, oleh sebab itu, banyak yang mewajari jika akhirnya Minato terpilih sebagai Yondaime Hokage di masa lalu. Salah satu teknik yang telah dia ciptakan sendiri adalah Rasengan, teknik ini menjadi sebuah jutsu yang sangat ikonik karena sering digunakan oleh Naruto. Rasengan menjadi salah satu jutsu dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi bagi semua ninja, sehingga hanya beberapa orang saja yang bisa menguasai Rasengan dengan sempurna.

Edo Tensei (Tobirama)

Siapa sangka teknik Edo Tensei adalah ciptaan dari Nidaime Hokage. Teknik ini menjadi salah satu jutsu yang sangat menyebalkan di era Naruto. Bahkan, ada beberapa orang yang terpaksa melawan orang-orang dari masa lalunya saat berhadapan dengan teknik ini, seperti Kakashi melawan Zabuza (Perang Dunia Ninja Keempat), Sandaime melawan Tobirama dan Hashirama (Orochimaru menyerang Konoha), dan lain-lain. Teknik ini bisa membangkitkan manusia yang telah mati, dan mengontrolnya seperti boneka. Setelah era Tobirama selesai, Orochimaru dan Kabuto menyempurnakannya menjadi sebuah jutsu yang semakin kuat, untuk melancarkan rencana mereka yang jahat.

Chidori (Kakashi)

Selain Rasengan, Chidori juga menjadi salah satu jutsu yang cukup ikonik di era Naruto, teknik ini diciptakan oleh Kakashi sebagai jutsu andalannya yang sangat kuat. Menurut sebuah sumber, Chidori diciptakan karena Kakashi gagal menguasai Rasengan dari mendiang gurunya yaitu Minato. Oleh sebab itu, dia menciptakan jutsunya sendiri yang berasal dari elemen petir. Teknik ini memiliki daya penghancur yang luar biasa, dan diperlukan gerakan yang cepat untuk menggunakannya. Sehingga, teknik ini menjadi semakin kuat saat Kakashi mendapat Rasengan dari Obito. Selain Kakashi, Sasuke dan Sarada menjadi pengguna Chidori yang berkompeten dengan Rasengan yang mereka miliki.

Kirim (Sasuke)

Sebuah sumber mengatakan, bahwa Sasuke menciptakan Kirin hanya agar bisa mengalahkan Itachi. Teknik ini memanfaatkan fenomena alam dan juga jutsu api untuk menghasilkan mendung yang sangat pekat dan menciptakan petir, selanjutnya petir yang dihasilkan, bisa Sasuke kendalikan dengan Chidori yang telah dia kembangkan. Karena Sasuke mengendalikan petir alami dengan sebuah jutsu, maka dia menciptakan sebuah perwujudan naga petir yang sangat besar dan mengerikan. Teknik ini bisa kalian saksikan saat Sasuke bertarung melawan Itachi.

Rasenshuriken (Naruto)

Meski Naruto tidak sepandai Minato (ayahnya), namun dia menjadi sebuah shinobi dengan jalan ninja sendiri untuk menjadi lebih kuat dan mencapai apa yang dia inginkan. Rasenshuriken menjadi sebuah simbol kegigihan Naruto dalam menciptakan sebuah teknik baru bersama dengan Kakashi dan Yamato. Teknik ini menggabungkan Rasengan dan perubahan alami chakra, dan karena perubahan alami cakra Naruto adalah Futon, maka terciptalah Rasenshuriken yang sangat kuat.

1
2