Chapter terbaru dari serial Dragon Ball Super memuat pertarungan yang menegangkan! Setelah sekian lama membuat para penggemar menebak-nebak, akhirnya Granolah yang diketahui bertarung melawan Goku dan Vegeta. Ketiganya bertemu di Planet Cerela dan melangsungkan pertarungan yang sengit.

Pertarungan Granolah melawan Goku dan Vegeta, bisa memperlihatkan seperti apa kekuatan sebenarnya dari duo Saiyan tersebut. Sebelumnya Goku dan Vegeta mendapat pelatihan yang serius dari Wish dan Beerus. Keduanya memiliki kesempatan untuk meningkatkan kekuatannya dengan maksimal. Jadi, Granolah menjadi lawan Goku dan Vegeta, untuk menguji coba sejauh mana kekuatan mereka sekarang.

Goku dan Vegeta yang melakukan latihan dengan para dewa akan melawan kekuatan Granolah yang berasal dari Bola Naga. Oleh sebab itu di chapter terbarunya, teknik baru Goku yaitu Ultra Instinct menjadi pembahasan para penggemar. Goku menguji coba Ultra Instinct dalam pertarungan perdana melawan Granolah. Namun, teknik itu tampaknya tidak mempan jika Goku menggunakannya tanpa berubah menjadi Super Saiyan.

Perbedaan ini terlihat, ketika akhirnya Goku kembali menggunakan Ultra Instinct dengan menggunakan mode Super Saiyan Blue. Bahkan, Vegeta mengakui dua kombinasi kekuatan itu bisa membuat Goku jauh menjadi lebih kuat. Di chapter sebelumnya, Goku mendapat pencerahan dari Wish mengenai Ultra Instinct. Menurut Wish, Goku harus selalu bisa dalam kondisi Ultra Instinct setiap saat. Sehingga, Goku bisa mengaktifkan kekuatannya tanpa perlu menjadi Super Saiyan. 

Wish menjelaskan, bahwa dalam menggunakan Ultra Instinct diperlukan kondisi hati dan pikiran yang tenang. Sehingga Goku dalam latihannya tidak pernah mengaktifkan mode Super Saiyan. Secara berkala Goku menggunakan Ultra Instinct dalam mode normal. Namun melihat pertarungan Goku dan Granolah di chapter terbaru. Nampaknya Goku masih belum bisa mengaktifkan Ultra Instinct dengan maksimal tanpa bantuan mode Super Saiyan.

Saat ini, Goku bertarung dengan sangat sengit melawan Granolah dalam bentuk Super Saiyan Blue dan menggunakan Ultra Instinct. Keduanya melangsungkan pertarungan yang cepat dan diamati oleh Vegeta. Sambil menunggu, Vegeta nampaknya menemukan sebuah informasi tambahan dari jejak kaki raksasa yang ditemukan tak jauh dari tempat Goku dan Granolah bertarung.