One Piece beri penjelasan mengapa Raid Suit merupakan alat yang sangat cocok bagi Sanji. Sanji Vinsmoke sudah mengalami pengembangan karakter yang cukup besar selama di arc Whole cake Island, dimana para fans akhirnya mengetahui latar belakang dan masa lalu dari Sanji. Kita tahu mengapa dia pergi meninggalkan keluarganya, dan mengapa dia “membenci” keluarganya.

Selain tentang cerita masa lalu dari Sanji, salah satu hal lain yang menjadi kejutan di arc tersebut adalah ternyata keluarga Vinsmoke bukanlah keluarga sembarangan. Mereka merupakan pemimpin kerajaan Germa, dan memiliki fasilitas teknologi paling modern, paling mutahir, paling maju, yang mungkin bisa bersaing dengan Dr. Vegapunk.

Selain itu, keluarga Vinsmoke juga bisa dibilang adalah pahlawan. Mereka akan menolong orang-orang yang dianggap kesusahan, sekaligus juga menjadi senjata andalan untuk menghadapi saingan atau musuh. Keluarga Vinsmoke sendiri dibekali oleh sebuah alat yang disebut sebagai Raid Suit. Alat tersebut akan memberikan mereka berbagai kemampuan yang sangat unik.

Meskipun Sanji tidak ada dirumah, namun seperti diperlihatkan di akhir ceritanya, ternyata mereka masih memikirkan Sanji. Sanji pun mendapatkan Raid Suit miliknya sendiri. Penampakan dari Raid Suit Sanji sendiri belum benar-benar terjadi sampai arc Wano dimulai. Raid Suit sengaja dia gunakan sebagai bentuk penyamaran, agar tidak ada orang yang tahu bahwa dia adalah anggoa dari kelompok Topi Jerami.

Raid Suit memberikan Sanji akses terhadap kekuatan dan kemampuan yang baru, dan salah satu detail mengenai Raid Suit memberikan penjelasan mengapa alat ini berguna baginya, yaitu karena bisa meningkatkan kecepatan bergeraknya dan kecepatan serangnya. Hal ini diungkapkan dalam salah satu poin di Vivre Card, seperti yang dicuitkan oleh salah satu fan, @newworldartur.

Menurut unggahannya, dalam Vivre Card dijelaskan bahwa sepatu dari Raid Suit milik Sanji memiliki alat untuk meningkat akselerasi bergerak Sanji (semacam roket pendorong). Hal itu membuat Sanji bisa bergerak jauh lebih cepat dibandingkan sebelumnya atau ketika sebelum dia mengenakan Raid Suit. Mengingat Sanji sudah memiliki kecepatan yang luar biasa, dan kemampuan kakinya juga meningkat, hal ini tentunya menjadi bonus bagi kekuatannya yang diberikan oleh Raid Suit.

Prediksi One Piece 989: Pertarungan Lanjutan King vs Sanji! | GreensceneSaat ini, masih belum diketahui siapa yang akan Sanji lawan di dalam istana Kaido. Ada yang mengatakan bahwa dia akan menghadapi Queen, tapi ada juga yang mengatakan bahwa dia akan menghadapi Page One atau atau salah satu dari Flying Six. Dengan adanya kemampuan ini, tentu Sanji akan memiliki keuntungan dalam hal kecepatan. Sanji setidaknya bisa membuat bingung musuhnya dengan kecepatan tersebut.

Selain kecepatan, Raid Suit milik Sanji juga memiliki kemampuan lain yaitu berkamuflase. Dengan memanfaatkan refleksi cahaya, Sanji bisa “menghilang” di hadapapan musuhnya. Kemampuan ini sempat dia perlihatkan saat dia mengintip ke pemandian umum, namun di sisi lain ini menjadi bukti bahwa Raid Suit Sanji bekerja dengan maksimal. Terakhir kali Sanji mengenakan Raid Suit saat dia bertarung mencoba menyelamatkan Momonosuke dari tangan King. Tentunya masih harus kita tunggu Sanji kembali menggunakan Raid Suit untuk membantunya menang menghadapi musuh.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.