Menjelang perilisan film Hitman’s Wife’s Bodyguard dalam dua bulan kedepan, Lionsgate pun akhirnya merilis trailer perdana film tersebut. Hitman’s Wife’s Bodyguard adalah sekuel langsung dari film The Hitman’s Bodyguard, dan berlangsung empat tahun setelah peristiwa di film pertama. Trailernya memperlihatkan saat karakter yang diperankan Ryan Reynolds, Michael Bryce, tengah menjalani masa istirahat sebagai bodyguard. Ia pun menjalani masa terapi untuk menenangkan pikirannya.

Namun, masa istirahat Bryce terganggu saat karakter yang diperankan Salma Hayek, Sonia, terpaksa meminta bantuan kepada Bryce untuk menyelamatkan suaminya, Darius Kincaid, yang diperankan oleh Samuel L. Jackson. Sonia dan Bryce terpaksa harus berhadapan dengan anak buah villain yang diperankan Antonio Banderas. Namun masih belum diketahui nama karakter yang diperankan Antonio Banderas. Pada akhirnya, Kincaid, Sonia, dan Bryce harus berpacu dengan waktu untuk menyelamatkan diri mereka.

Sayangnya, karakter yang diperankan Antonio Banderas tidak diperlihatkan dalam trailer ini. Hanya ada anak buah Antonio Banderas saja yang muncul dalam trailernya. Morgan Freeman yang bergabung dalam film ini juga masih belum menampakkan diri. Perannya pun masih dirahasiakan sehingga menimbulkan pertanyaan besar tentang siapa karakter yang akan Morgan Freeman perankan dalam film tersebut.

Film pertamanya memang sangat sukses sehingga wajar jika Lionsgate membuat sekuel Hitman’s Bodyguard. Reynolds pun menjadi aktor andalan dalam film ini. Dalam beberapa tahun terakhir, nama Reynolds semakin bersinar terutama berkat perannya dalam film Deadpool. Di tahun ini, Reynolds juga membintangi beberapa film besar seperti Free Guy dan Red Notice. Kedua film tersebut juga akan dirilis dalam waktu dekat. Kita tunggu aja ya Geeks apakah film Hitman’s Wife’s Bodyguard akan sesukses film pertamanya atau tidak.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/