Cerita tentang Laugh Tale sepertinya tidak akan pernah bosan untuk dibahas. Meskipun sampai sejauh ini masih banyak sekali misteri terkait dengan Laugh Tale, namun para fans sendiri tidak pernah berhenti untuk penasaran dengan pulau terakhir yang ada di Grand Line ini. Seperti yang diketahui, Laugh Tale merupakan tempat terakhir yang menjadi penutup bagi petualangan Roger.

Meskipun Laugh Tale (atau Raftel) sudah sejak awal diperkenalkan di ceritanya, namun kita baru mengetahui sedikit lebih banyak tentang Laugh Tale dalam flashback Kozuki Oden. Saat itu, Roger menjelaskan sedikit mengenai Road Poneglyph, pulau Lodestar, dan bagaimana Roger membutuhkan bantuan Oden untuk bisa membaca Poneglyph yang bisa menuntunnya menuju Laugh Tale.

Hangout - One Piece Mega Convo Thread | Page 130 | MangaHelpersKita juga tahu bahwa nama Laugh Tale sendiri diberikan setelah Roger dan seluruh krunya tertawa dengan apa yang mereka temukan disana. Ada banyak teori-teori menarik tentang Laugh Tale yang muncul di kalangan para fans, seperti halnya teori yang satu ini yang menyebutkan bahwa besar kemungkinan sebenarnya Oda Sensei sudah memberi tahu letak Laugh Tale sejak awal serinya.

Di chapter 19 diperlihatkan bagaimana Buggy memakan buah iblis palsu, dan menurut kru Roger yang lain, buah iblis adalah rumor belaka. Artinya, tidak ada satupun dari kru bajak laut Roger yang memiliki kekuatan buah iblis. Tidak berapa lama kemudian, Buggy kemudian memakan buah iblis yang asli, dan kehilangan “peta harta karun” yang dia temukan karena terbang dan masuk ke laut.

25 ++ One Piece 967 - [無料ダウンロード]ワンピースアニメBuggy mencoba mengambilnya kembali, namun dia tidak bisa berenang akibat efek buah iblis. Kemudian di chapter 967 kemarin kita melihat kelompok bajak laut Roger akhirnya pergi ke pulau terakhir, namun sebelum mereka tiba, Buggy sendiri terkena penyakit demam yang mana membuat dia dan Shanks tidak bisa ikut ke Laugh Tale. Buggy meminta Crocus untuk mengizinkannya pergi, namun ditolak.

Selain buah iblis, seperti yang disebutkan di atas, di chapter 19 Buggy sebenarnya menemukan sebuah peta harta karun. Menurutnya, itu adalah pertama kalinya dia melihat sebuah peta harta karun, dan hartanya sendiri berada di dasar laut. Teorinya sendiri berkesimpulan bahwa Buggy sebenarnya menemukan peta dari Laugh Tale.

Di chapter 967, Roger bertanya kepada para krunya jika mereka berhasil menemukan jalur menuju Laugh Tale setelah berhasil mengumpulan empat Road Poneglyph. Dan kemudian petanya sendiri digambar oleh Scopper Gaban, dan mereka memastikan bahwa mereka sudah menemukan lokasi Laugh Tale. Mungkin itulah alasan mengapa Buggy tidak bisa pergi ke laut, karena Laugh Tale posisinya yang ada di dasar laut akan membuatnya tenggelam.

Keberadaan Laugh Tale yang ada di dasar laut juga menghubungkan sebuah teori lainnya yang menyebutkan tentang kepanjangan dari D. Menurut teorinya, arti dari kata “D” sendiri adalah Davy Jones. Dan loker Davy Jones, seperti yang banyak orang ketahui, ada di dasar laut. Bagaimana menurut kalian Geeks, apakah kalian setuju jika Laugh Tale ada di dasar laut?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.