Apakah seri manga Dragon Ball Super sedang mempersiapkan panggung untuk kembalinya Broly? Meskipun sang Super Saiyan legendaris tersebut masih “disingkirkan” setelah kemunculannya di film Dragon Ball Super: Broly yang membuat sosoknya sekarang canon, tapi arc di manganya sendiri saat ini seolah memberikan petunjuk bahwa Broly bisa saja muncul di ceritanya.

Arc terbaru dari Dragon Ball Super, Granolah The Survivor, memberikan banyak hal baru kepada para fans dari franchise Dragon Ball. Salah satu contohnya, kita diperlihatkan bahwa ternyata bola naga lainnya juga ada di luar sana, tepatnya di planet Cereal. Kelompok Heeters sendiri sekarang sedang berencana untuk membuat Granolah dan Vegeta serta Goku untuk saling bertarung.

Sejak sejarah Broly sekarang memiliki keterkaitan yang mendalam dengan semua hal tersebut, mungkin sudah waktunya Broly dimasukan dalam cerita. Cerita utama dari arc “Granolah The Survivor” sendiri mengajak para fans untuk mengikuti kisah tentang sang pemburu bayaran, Granolah, di universe Dragon Ball. Granolah sendiri merupakan penduduk dari planet Cereal.

Dragon Ball Super Graonalh Arc Broly Return TheorySayangnya, masa lalu Granolah sangatlah kelam. Planetnya dulu diserang oleh Freeza dan pasukannya yang membuat seluruh penduduk pulau Cereal tewas, kecuali Granolah. Granolah kemudian berpikir bahwa Freeza sudah tewas dan para Saiyan pun sudah punah. Namun, ternyata dugaannya salah. Freeza nyatanya masih hidup dan baik-baik saja.

Granolah kemudian menggunakan bola naga dari planet Cereal untuk mewujudkan keinginannya yaitu menjadi petarung terkuat yang ada di alam raya tersebut – demi mengalahkan Freeza. Sayangnya, tanpa sepengetahuan Granolah, Heeters ternyata bekerja sama dengan Freeza demi keuntungan. Bahkan, merekalah yang meminta Freeza untuk menghancurkan planet Cereal demi bisa dibangun kembali dan dijual.

Dragon Ball: 5 Weird Secrets About Broly's Body | CBR

Tidak mau kehilangan asetnya, Heeters berencana mempertemukan Granolah dan Goku serta Vegeta. Keduanya dianggap bisa menyingkirkan Granolah yang sangat kuat. Pertarungan mereka pun kemungkinan tidak terhindarkan akibat kebencian mendalam Granolah. Namun, mengingat kekuatan Granolah saat ini yang sangat luar biasa, kemungkinan mereka berdua membutuhkan bantuan.

Saat ini sendiri Goku dan Vegeta masih melatih kemampuan Ultra Instinct mereka, dengan Whis dan Beerus sebagai mentor mereka. Dan dengan kekuatan Granolah saat ini, sulit bagi Goku dan Vegeta untuk memberikan perlawanan. Pada momen inilah sosok Broly bisa dimunculkan dalam cerita. Ketika Goku dan Vegeta memiliki batasn, Broly justru sebaliknya.

Apapun keinginan yang Granolah inginkan, hal tersebut rasanya tidak akan bertahan lama jika kemudian dia bertemu dan bertarung dengan Broly. Bahkan, dalam skenario lainnya mungkin saja Granolah dan Broly bekerja sama untuk benar-benar bisa mengalahkan Freeza. Bagaimana menurut kalian Geeks, apakah Broly perlu untuk muncul dalam cerita?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.