Film Zack Snyder’s Justice League merupakan film pembuka dari trilogi awal yang rencananya akan dibuat oleh Zack Snyder. Film tersebut memperkenalkan kita pada liga keadilan versi DC yang diisi oleh Batman, Superman, Wonder Woman, The Flash, Aquaman, dan Cyborg. Namun, tentunya Justice League bukan hanya berisi enam orang pahlawan saja.

Meskipun sekuel bagi filmnya sampai saat ini masih belum direncanakan oleh pihak Warner Bros., tapi tentunya film tersebut membuka kesempatan bagi para pahlawan lainnya untuk bisa bergabung. Ada beberapa karakter yang berpotensi untuk kemudian bergabung dengan Justice League di masa yang akan datang. Siapa saja mereka? Berikut adalah ulasannya.

Martian Manhunter

Harry Lennix berperan sebagai Jendral Swanwick di DCEU. Namun, karakternya bukan hanya itu saja. Zack Snyder’s Justice League memperkenalkan sang jendral sebagai sosok penting di DC Universe. Dia ternyata adalah J’onn J’onzz alias Martian Manhunter. Menyamar sebagai Martha Kent, dia mengecek keadaan Lois Lane yang masih berduka atas kematian Superman.

J’onn menguatkan Lois, dengan menyamar sebagai Martha, dengan mengatakan bahwa dia perlu kembali ke kehidupan nyatanya dan melanjutkan hidupnya. Setelah berpisah, kemudian kita melihat bagaimana dia mampu berubah wujud ke bentuk aslinya – yang mana adalah Martian Manhunter. Di akhir filmnya, diperlihatkan bahwa Martian Manhunter pergi menemui Bruce Wayne.

Dia mememperkenalkan dirinya dan mengatakan siapa dia sebenarnya. Dia kemudian mengatakan bahwa ancaman dari Darkseid akan muncul. J’onn mengaku bahwa dia belum bisa berbuat apa-apa untuk melindungi bumi. Karena itulah dia berjanji kepada Batman bahwa Justice League bisa mengandalkannya. Hal ini sebenarnya sesuai dengan komiknya, dimana Martian Manhunter merupakan bagian inti dari liga keadilan tersebut.

Supergirl

Meskipun Kara Zor-El alias Supergirl masih belum diperkenalkan di DCEU, keberadaannya sempat diberikan petunjuk dalam salah satu film Zack. Secara teknis, sebenarnya Supergirl ada di DCEU mengingat Snyder menulis komik prekuel bagi film Man of Steel yang memperlihatkan petualangan Kara dan bagaimana kapalnya bisa tiba di bumi. Kara dan seorang penjahat Kryptonian lainnya, Dev-Em, adalah dua orang yang selamat dari kapal yang ditemukan Clark Kent di Man of Steel.

DCEU Casts Its First Latina Supergirl to Debut in The Flash FilmDalam komiknya, sosok misterius diperlihatkan keluar dari kapal sebelum kemudian pergi ke arah badai salju. Meskipun tidak pernah disebutkan secara spesifik, sosok tersebut adalah Kara, yang artinya dia sudah ada di bumi selama ribuan tahun. Dengan masih adanya kapal Kryptonian di kota Metropolis, bisa menjadi jembatan untuk menghadirkan sosok Supergirl. Meskipun Supergirl memang pernah menjadi bagian dari Justice League, namun Kara lebih sering bertarung di masa depan bersama Legion of Super-Heroes.

Green Lantern (Kilowog)

Film ini memang berfokus pada enam pahlawan yang sengaja diciptakan untuk membentuk tim tersebut. Namun, seperti yang banyak diketahui bahwa Green Lantern juga sebenarnya adalah salah satu pahlawan yang rencana awalnya akan diperkenalkan di cerita. Pada saat momen principal photography, Snyder sudah merekam sebuah adegan yang akan memperkenalkan John Stewart, namun pihak WB tidak mau Snyder menghadirkan Green Lantern.

Meskipun pada akhirnya Green Lantern tidak jadi bagian dari tim, Snyder tetap memasukannya sebagai bagian dari cerita Knightmare. Dalam penglihatan Cyborg, saat mereka hendak menghidupkan kembali Superman, Victor melihat masa depan kelam menanti mereka. Dalam salah satu momen, terlihat Green Lantern Kilowog sudah tewas bersama hancurnya Hall of Justice.

Meskipun ceritanya tidak pernah menghadirkan kronologi jelas dari kemunculan Kilowog, namun besar kemungkinan dia bergabung dengan Justice League sebelum kematiannya saat Darkseid secara resmi menginvasi bumi. Dalam komiknya sendiri, meskipun Kilowog bukan menjadi bagian tetap Justice League, dia sering kali membantu tim Justice League.

The Atom

Sosok Ryan Choi merupakan asisten dari kepala STARS Lab, yaitu Silas Stone. Di film versi Joss Whedon, sosok Ryan Choi sama sekali tidak diperlihatkan. Baru di versi Zack kemarin kita melihat peran dari sosok Choi. Setelah Silas Stone tewas, dialah yang kemudian menjadi kepala STARS Lab. Sosok Ryan Choi sebenarnya bukanlah sosok biasa. Dalam cerita komiknya dia juga merupakan seorang pahlawan yaitu Atom.

Zack berencana untuk memperkenalkan Ryan Choi sebagai Atom di film selanjutnya. Dia akan menjadi salah satu tambahan pahlawan untuk Justice League. Di film Justice League sendiri, kita baru diperlihatkan sedikit tentang sosok Choi. Tentunya akan sangat menarik bila kemudian WB mempertimbangkan sekuel Justice League agar kemudian karakter Atom bisa muncul di DCEU.

Di akhir filmnya, kita melihat Bruce, Diana, dan Alfred pergi ke Wayne Manor lama yang kemudian disulap menjadi Hall of Justice. Meskipun pada awalnya mereka berdua setuju hanya ada enam kursi, pada akhirnya mereka juga setuju untuk menyediakan tempat bagi yang lain. Ini menjadi bukti nyata bahwa karakter lain, seperti Atom bisa bergabung dengan Justice League. Tidak mengherankan juga jika kemudian Mera bergabung dengan mereka.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.