Bagi seroang Saiyan, bertransformasi menjadi Super Saiyan merupakan sebuah hal yang lumrah terjadi. Super Saiyan merupakan puncak kekuatan dari seorang Saiyan, dimana mereka akan mengerahkan seluruh kemampuannya untuk bisa berubah menjadi Super Saiyan dan akan membantu mereka mengalahkan musuh terkuat mereka. Dalam franchise Dragon Ball sendiri, Super Saiyan pertama kali muncul ketika Goku menyaksikan Krillin tewas di tangan Frieza.

Sejak saat itu, banyak dari karakter Saiyan yang kemudian memperlihatkan kemampuannya untuk mendapatkan form Super Saiyan. Selama kemunculan Dragon Ball, Super Saiyan banyak mendapatkan perhatian dari kalangan fans. Meskipun begitu, ada beberapa fakta menarik tentang Super Saiyan yang mungkin banyak tidak diketahui oleh Geeks semua atau mungkin sudah terlupakan. Apa saja?

Pseudo Super Saiyan Bagian Dari Super Saiyan

Dalam salah satu film Dragon Ball Z, Lord Slug, King Kai meyakinkan Goku untuk menjadi seorang Super Saiyan. Para fans menyebut momen tersebut sebagai Pseudo Super Saiyan atau momen dimana Goku hampir mendekati form Super Saiyan. Kemampuan ini tidak bisa diakses kapanpun, melainkan hanya muncul ketika seseorang merasa putus asa.

Otakuani.com

Ketika mengakses kekuatan ini, bagian pupil Goku akan menghilang, rambutnya akan berubah menjadi sedikit kemerahana, dan auranya berubah menjadi kuning. Transformasi ini belum pernah terjadi di luar filmnya, namun momen yang sama juga sempat terjadi. Broly mendapatkan form yang sama ketika dia masih bayi dalam film Dragon Ball Z: Broly – The Legendary Super Saiyan. Masih belum ada penjelasan jelas mengenai hal ini, namun diduga inilah yang akan terjadi ketika seorang Saiyan tidak memiliki motivasi untuk berubag menjadi Super Saiyan secara penuh.

Transformasi Super Saiyan Memberikan Perubahan Kepribadaian

Rasanya para fans juga sudah menyadari bahwa ketika seorang Saiyan berubah menjadi Super Saiyan, maka mereka akan mengalami perubahan kepribadian menjadi sangat emosional. Namun, jika sang Saiyan tidak bisa mengendalikannya, maka bukan tidak mungkin kemampuan tersebut yang mengendalikan semuanya. Dan hal ini kembali akan menjadi awal dari perubahan sikap dan perilaku sang Saiyan. Mereka akan semakin marah dan semakin panas.

CBR.com

Beberapa aspek dari evolusi Saiyan bahkan bisa membuat hal ini semakin menjadi “gila” seperti form Legendary Super Saiyan milik Broly, yang membuatnya menjadi tidak terkendali. Saat di form standard pun Broly sudah sangat penuh emosi, ketika dia berpindah ke form yang lain, tidak ada hal lain selain berteriak seperti ketika dia berteriak nama “Kakarot.” Trunks juga pernah mengalami hal ini, dimana ketika dia mengakses Super Saiyan Grade 3, dia kehilangan ketenangan dan juga pola pikir strategisnya.

Bisa Menumbuhkan Rambut

Ketika seorang Saiyan berubah menjadi Super Saiyan, rambut mereka biasanya akan berubah menjadi keemasan dan mata mereka berubah menjadi hijau. Lalu, apa yang terjadi ketika seorang Saiyan tidak memiliki rambut? Sayangnya, untuk hal ini tidak ada jawaban yang pasti karena ada perbedaan dalam masing-masing medium. Contohnya adalah dalam medium permainan video.

Eurogamer.pt

Dalam Dragon Ball Xenoverse 2, ketika mengakses kekuatan Super Saiyan, mata dari Nappa akan berubah menjadi hijau, dan warna kumisnya akan berubah menjadi kuning. Namun, rambutnya tidak akan tumbuh. Lain halnya ketika dia berubah menjadi Super Saiyan 3 dalam seri game Dragon Ball Heroes, dimana dia akan muncul rambut meskipun tipis dan sedikit.

Memiliki Koneksi Dengan Golden Oozaru

Salah satu transformasi paling aneh yang pernah dialami oleh para Saiyan adalah Super Saiyan 4 yang muncul dalam seri Dragon Ball GT. Namun, yang anehnya adalah, sebuah form sebelum mencapai hal itu adalah Golden Oozaru. Golden Oozaru merupakan sebuah transformasi yang dialami oleh para Saiyan ketika ekor mereka terkena Blutz Waves.

Animesweet.com

Golden Oozaru sendiri pertama kali diperlihatkan dalam Namek Saga, ketika Vegeta mencoba mengingat kembali legenda Super Saiyan tersebut. Vegeta menggambarkan hal tersebut sebagai “kehancuran murni.” Seperti yang diketahui, para Saiyan memang memiliki koneksi dengan Oozaru. Namun, detail mengenai koneksi antara Saiyan dan Golden Oozaru sendiri masih belum diketahui.

Super Saiyan 2 dan 3 Adalah Form Yang Jarang Digunakan

Yang menarik dari transformasi Super Saiyan adalah dalam setiap perubahan, pada dasarnya semuanya adalah sama. Yang membedakan adalah level kekuatan yang dihasilkan dan yang digunakan. Menurut Akira Toriyama, Super Saiyan 2 dan 3 merupakan transformasi yang muncul ketika Goku memaksakan untuk menggunakan kekuatan yang dia milik saat menggunakan form dasar Super Saiyan.

Aminoapps.com

Meskipun kekuatan yang dihasilkan dari form ini sangat luar biasa dahsyat, namun energi yang dikeluarkan oleh Goku atau para Saiyan lainnya jauh lebih besar dibandingkan form sebelumnya. Inilah yang kemudian disadari oleh Goku, yang mana kemudian Goku memutuskan untuk tidak lagi menggunakan Super Saiyan 2 dan 3. Penggunaan Super Saiyan 3 menjadi tanda bahwa Goku terlalu cepat dalam menggunakan kemampuannya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.