Meskipun telah berjalan lebih dari 2 dekade, ada beberapa karakter One Piece yang masih menjadi misteri bahkan sampai saat ini. Karakter-karakter yang misterius tersebut bukanlah karakter sembarangan. Mereka adalah karakter yang bisa memiliki peran penting dalam serinya. Berikut adalah berbagai karakter dalam cerita One Piece yang masih belum diketahui cerita masa lalunya.

Shanks

Shanks merupakan salah satu sosok karakter paling misterius dalam cerita One Piece. Meskipun dia diperkenalkan sejak awal seriesnya dimulai, tapi sampai sekarang tidak banyak informasi mengenai kekuatan dan karakternya yang bisa diketahui. Berdasarkan bagaimana Shanks bisa menahan serangan Sakazuki dengan mudah, bisa diartikan bahwa kekuatannya luar biasa dahsyat.

Dengan menggunakan pedang Gryphoon miliknya, serta kedahsyatan Haki yang dia miliki, wajar jika kemudian Shanks menjadi salah satu Yonko yang paling ditakuti. Meskipun Shanks jarang sekali diperlihatkan bertarung, reputasinya benar-benar sangat mengerikan. Banyak orang yang begitu hormat pada sosok Shanks. Namun, hal ini memunculkan spekulasi bahwa ada koneksi misterius yang dimiliki Shanks dengan Pemerintah Dunia.

Dracule Mihawk

Mungkin Geeks merasa heran mengapa ada Mihawk dalam daftar ini. Tapi, Geeks pastinya sudah melihat apa kemampuan yang dimiliki oleh Mihawk, meskipun bisa dipastikan bahwa itu semua bukanlah kekuatannya yang sebenarnya. Dengan menyandang gelar ahli pedang terbaik di dunia, wajar jika kemampuannya di atas rata-rata. Banyak yang menduga kemampuannya setara dengan Shanks.

Selain dalam pertarungan di Marineford, bukti kemampuan Mihawk lainnya terjadi di Kuraigana Island, dimana aura dari Mihawk sendiri sudah membuat para babun yang cerdas tersebut tidak sadarkan diri. Sejauh ini, kita belum mengetahui dari mana asal Mihawk atau bagaimana ketika Mihawk menggunakan seluruh kemampuannya.

Marshall D. Teach

Marshall D. Teach merupakan salah satu karakter One Piece yang misterius, yang sampai saat ini masih belum jelas mengenai asal usulnya. Awalnya, Teach diketahui memiliki masalah dengan Whitebeard setelah dia membunuh salah satu rekannya, Thatch. Hal itu membuat Blackbeard kemudian kabur dan menjadi buronan bagi kru bajak lautnya, dan Ace pun mencoba untuk menghentikannya walaupun pada akhirnya dia gagal.

Selain masa lalunya, ada banyak misteri yang masih menyelimuti sosok Blackbeard mulai dari kepribadiannya – yang diduga memiliki kepribadian ganda – sampai ke tubuhnya, yang mampu memiliki dua kekuatan buah iblis sekalipun. Ada banyak sekali pertanyaan di benak para fans mengenai sosok Blackbeard yang harus dijawab oleh Oda Sensei di masa yang akan datang.

Rocks D. Xebec

Nama bajak laut Rocks D. Xebec baru muncul setelah babak kedua Wano ditutup, ketika Sengoku membeberkan semua tentang Rocks. Rocks bukan nama yang sembarangan, karena baik pemerintah dunia dan angkatan laut pun sangat segan dengan nama ini. Saking mengerikannya, sejarah tentang Rocks dihapuskan dari sejarah dan sengaja ditutup-tutupi oleh mereka.

Rocks merupakan kapten bajak laut yang ternyata memiliki anak buah yang mengerikan. Beberapa diantaranya adalah Whitebeard, Kaido, Big Mom, juga Shiki dan beberapa nama besar lainnya. Saking mengerikannya sosok Rocks, dia harus dikalahkan dengan bantuan aliansi Monkey D. Garp dengan bajak laut Roger. Insiden pertarungan tersebut disebut sebagai insiden God Valley. Sebenarnya masih belum diketahui secara pasti apakah Rocks memiliki kekuatan buah iblis atau tidak, tapi kemungkinan besar Rocks tidak memilikinya sama seperti Roger.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2