Setelah kreator Avatar memutuskan keluar dari proyek serial live action Avatar: The Last Airbender tahun lalu, tentunya banyak orang yang kecewa dengan keputusan tersebut. Tetapi masih ada harapan bagi serial live action Avatar: The Last Airbender untuk terus berlanjut, karena sekarang telah diumumkan siapa yang akan menangani serial tersebut. The Illuminerdi baru-baru ini melaporkan bahwa Albert Kim akan menggantikan Konietzko dan DiMartino sebagai showrunner.

Albert Kim sendiri sebelumnya pernah menggarap beberapa serial seperti Sleepy Hollow, Nikita, dan Leverage. Melihat rekam jejak Kim, masih belum diketahui ke arah mana ia akan membawa serial Avatar: The Last Airbender. Mungkin kepergian Konietzko dan DiMartino menunjukkan bahwa serial live-action Avata: The Last Airbender akan menyimpang jauh dari serial aslinya. Kim sendiri sekarang bebas untuk mengembangkan ide kreatifnya untuk serial live action Avatar: The Last Airbender.

Image source: screenrant.com

Baru-baru ini, The Illuminerdi juga melaporkan bahwa usia Katara dan Sokka akan diubah dalam serial live action Avatar: The Last Airbender. Dalam serial aslinya, usia Katara sekitar 14 tahun sementara usia Sokka 15 tahun. Sementara dalam serial live action Avatar: The Last Airbender, Katara akan menjadi kakak Sokka. Katara akan berusia 16 tahun, sementara Sokka 14 tahun. Sementara itu usia Aang akan tetap sama yaitu 12 tahun. Nah selain itu, struktur serial juga akan berbeda karena akan memiliki 10 episode dengan durasi masing-masing sekitar satu jam.

Walau hanya mengalami perubahan kecil dalam hal usia, tetapi kemungkinan besar akan mengubah keseluruhan dinamika cerita. Sarkasme dan kekonyolan Sokka mungkin akan tetap dipertahankan, tetapi rasa tanggung jawab karena menjadi seorang kakak kemungkinan akan dihapuskan dari karakter Sokka. Sementara Katara dan sifat keibuannya mungkin tidak akan berubah, tetapi sekarang sosok Katara memiliki tanggung jawab lebih karena ia menjadi seorang kakak.

Perubahan terbesar mungkin terjadi pada hubungan antara Aang dan Katara. Sepertinya serialnya nanti tidak akan menceritakan hubungan romantis antara seorang remaja berusia 16 tahun dan 12 tahun. Hingga saat ini, masih belum diketahui jadwal produksi atau jadwal rilis dari serialnya. Juga masih belum diketahui siapa saja pemeran yang akan terlibat di dalamnya. Kita tunggu aja ya Geeks kabar kelanjutan dari serial live action ini.

Featured image: facebook.com

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/