Episode ketujuh dari serial WandaVision mengungkapkan bahwa Monica Rambeau dapat melihat semua jenis energi yang memancar di kota Westview, setelah ia berhasil merangsek masuk melalui Hex yang diciptakan Wanda Maximoff. Monica juga terlihat memiliki kekuatan tambahan, yang ia gunakan untuk menghadapi Wanda. Secara keseluruhan, semua kemampuan tersebut memang dimiliki Monica Rambeau di Marvel Comics. Menarik untuk melihat bagaimana kekuatan baru Monica Rambeau dapat mempengaruhi masa depannya di MCU. Akankah Monica menjadi superhero baru bernama Photon di MCU, dengan kekuatan barunya itu?

Kekuatan Super Monica Rambeau di Komik

Dalam Marvel Comics, Monica Rambeau mendapatkan kekuatannya setelah terkena ledakan energi dari sebuah senjata. Sejak itu, Monica Rambeau disebut sebagai Captain Marvel baru. Namun, Monica menggunakan nama superhero lain seperti Pulsar, Photon, dan yang terbaru adalah Spectrum. Namun, sangat mungkin jika MCU akan menceritakan Monica sebagai Photon, karena MCU sempat memberikan nama Photon kepada ibu Monica, Maria Rambeau. Nama Photon digunakan oleh Maria Rambeau sebagai panggilannya saat menjadi pilot pesawat tempur.

image source: looper.com

Monica tidak hanya dapat melihat berbagai bentuk medan energi, tetapi ia juga dapat mengubah dirinya sendiri ke bentuk energi tersebut, seperti energi radiasi ultraviolet, listrik, gelombang radio, inframerah, sinar kosmik dan energi lainnya. Meskipun Monica hanya dapat berubah bentuk menjadi satu energi dalam satu waktu, tetapi Monica dapat berubah bentuk dengan sangat cepat. Monica juga memiliki kemampuan untuk menjadi tidak terlihat dengan menggunakan energi tertentu. Juga, Monica mampu menciptakan ledakan energi dahsyat, serta menciptakan versi holografik dirinya sendiri saat dibutuhkan. Terakhir, ia merupakan makhluk yang hidup abadi.

Mengapa Monica Melihat Medan Energi?

Mengingat bahwa Hex mengandung CMBR (semacam radiasi) tingkat tinggi, maka sangat sangat masuk akal jika pada akhirnya Hex mengubah sel Monica Rambeau menjadi lebih sensitif terhadap medan energi. Setelah ia menerobos masuk ke Westview, matanya berubah menjadi biru, yang menunjukkan bahwa ia sudah terpapar energi baru. Selain itu, para penonton juga dapat melihat apa yang dilihat Monica Rambeau. Monica dapat melihat sumber-sumber energi, seperti energi dari saluran listrik, dan lain-lain.

image source: meaww.com

Interaksi Monica dengan Scarlet Witch menjelang akhir episode ketujuh juga memperlihat saat Monica Rambeau mengeluarkan kekuatan utamanya. Pada saat itu, mata Monica bersinar kembali, dan mungkin itu terjadi karena Monica melihat energi yang terpancar dari Wanda. Namun tetangga Wanda, Agnes, akhirnya datang dan melerai pertarungan mereka. Wanda pun akhirnya mengikuti Agnes ke rumahnya.

Tampaknya, Monica juga melihat medan energi berbeda di tubuh Agnes hingga akhirnya Monica mengikutinya. Sebagaimana dibuktikan di post credit scene serial Wandavision, Monica pun mengikuti Agnes, hingga akhirnya Monica menemukan sebuah ruang bawah tanah yang berada di tempat tinggal Agnes. Dalam momen yang nyaris sama, terungkap bahwa Agnes sebenarnya bernama Agatha Harkness, dan dia memanipulasi Wanda untuk turun ke ruang bawah tanahnya. Tampaknya tempat tersebut dijadikan sebagai ruang pribadinya. Ketika Monica menemukan jalan ke ruang bahwa tanah, Monica mungkin melihat medan kekuatan besar di dalamnya, namun, masih belum diketahui apa yang akan ia lakukan.

Bagaimana Monica Dapat Melewati Hex?

Saat Monica mencoba menggunakan kendaraan khusus untuk menembus Hex, akhirnya ia gagal karena Hex tersebut memiliki kepadatan yang berbeda dari sebelumnya. Scarlet Witch sendiri sudah meningkatkan kekuatan Hex tersebut sehingga tidak dapat ditembus. Namun, Monica menolak untuk menyerah dan bertekad untuk membantu Wanda apapun caranya. Percaya bahwa ia bisa melewati Hex sendirian, akhirnya Monica pun mendorong dirinya tersebut melewati Hex dan akhirnya mendapatkan kekuatan barunya.

image source: screenrant.com

Alasan yang membuat Monica mampu menembus Hex tersebut adalah kemungkinan karena ia pernah melewati Hex tersebut sebelumnya. Setelah melewati dua kali Hex, sel dalam tubuh Monica Rambueau telah berubah dan susunan genetik tersebut membuatnya dapat memasuki Hex. Alasan lain mengapa Monica Rambeau bisa memasuki Hex adalah karena saat itu kekuatan Wanda sedang terganggu. Seperti yang terlihat di rumah Wanda, terlihat bahwa Wanda kesulitan mengontrol kekuatannya, sehingga mungkin itulah titik terlemah dari Hex Westview.

Atau bisa jadi, Monica tidak dianggap sebagai ancaman oleh Hex tersebut. Karena seperti yang kita ketahui Monica Rambeau memang memiliki niat yang baik. Dia hanya ingin membantu Wanda. Mungkin Hex hanya mendeteksi ancaman, dan bukan orang baik seperti Monica Rambeau.

Featured image: screenrant.com

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/