Siapa yang tidak kenal dengan sosok X-Drake. Dia merupakan salah satu Supernova yang diperkenalkan di arc Sabaody, bersama para bajak laut muda lainnya seperti Luffy, Uruouge, Bonney, Law, Kidd, Zoro, dan sebagainya. Nama X Drake sendiri saat ini sedang menjadi perbincangan hangat selama arc Wanokuni berlangsung dalam seri One Piece.

Pasalnya, ternyata X Drake bukanlah seorang bajak laut biasa dan juga dia bukanlah sekedar bajak laut dengan nilai buruan diatas 100 juta Belly. Dia adalah bagian dari kelompok rahasia angkatan laut SWORD yang sekarang menjalankan misi di Onigashima, dan menyusup ke kelompok bajak laut Beast. Di chapter 990 kemarin Drake kembali menjadi sorotan, dimana dia menjadi target pembunuhan oleh Queen dan Who’s Who.

Beruntung dia bisa kabur dan kemudian bertemu dengan Luffy. Drake pun kemudian menyatakan keinginannya untuk bergabung bersama Luffy, untuk mengalahkan Kaido. Namun, para fans sendiri sebenarnya masih penasaran dengan sosok X-Drake. Apakah semua yang sudah diperlihatkan selama ini memang sudah menjadi kekuatan sepenuhnya? Apakah Drake sengaja menyembunyikan kekuatannya?

Worstgen.alwaysdata.net

Sebagian fans merasa bahwa apa yang diperlihatkan oleh Drake selama ini dianggap sangat mengecewakan. Mereka berharap bahwa Drake, sebagai pemilik kekuatan Zoan, bisa melakukan semuanya lebih baik. Inilah kemudian alasan mengapa spekulasi mengenai Drake yang belum mengeluarkan seluruh kemampuannya muncul. Apakah Drake menyembunyikan kekuatannya?

Eiichiro Oda sendiri sangat senang untuk menunggu momen yang tepat untuk membeberkan kekuatan dari seseorang atau sesuatu. Oda ingin para fans tetap hype selama mungkin sampai kemudian dia mengungkapkan kekuatannya dalam pertarungan satu lawan satu, atau semacamnya. Itulah mengapa mungkin kita baru hanya melihat form hybrid dari Jack, Queen dan King dalam pertarungan terakhir mereka, meskipun lawan yang dialaminya sangat kuat.

Namun, yang menarik adalah pasca time-skip Drake sudah menunjukan bentuk hybridnya, dan kemungkinan besar ini adalah form terbaiknya. Hal ini tentunya sangat mengherankan. Oda tidak menunggu lama untuk menunjukkannya, dan tidak ada hype apapun sebelumnya. Oda begitu saja memperlihatkan form hybrid Drake dan bahkan Drake sendiri tidak bertarung dalam form tersebut.

12dimensions.wordpress.com

Setiap kali Drake menggunakan mode hybridnya, sebenarnya tidak ada yang spesial yang sedang terjadi. Saat bertarung melawan Apoo, rasanya Oda bisa saja menunjukan form awal dari Drake. Bahkan, Zoro sendiri tidak serius saat menghadapi Apoo. Hal itulah yang kemudian memunculkan spekulasi lainnya, bahwa bentuk Hybrid dari Drake mirip seperti Gear 2 atau Gear 3 milik Luffy.

Tapi, ada kemungkinan lainnya yang terjadi pada Drake. Bisa jadi form Hybrid dari Drake memang sudah merupakan form terbaiknya. Namun, dia memiliki kemampuan lain yang belum diperlihatkan. Contohnya, Drake mungkin memiliki kemampuan Rokushikiri. Bisa jadi dia adalah ahli dalam kekuatan Rokushiki berkat menjadi mata-mata angkatan laut.

Kemudian, Drake juga bisa saja memiliki kemampuan berpedang. Kita mungkin akan melihat situasi dimana Drake harus menggunakan pedang dalam pertarungannya, dan kita akan melihat bagaimana keahliannya dalam menggunakan pedang karena pedang banyak juga digunakan oleh para angkatan laut. Dan yang terkahir adalah kemungkinan Drake memiliki kemampuan Haki.

Selama ini, Drake memang tidak pernah diperlihatkan menggunakan Haki atau diketahui memiliki kekuatan Haki. Bisa jadi ini adalah kemampuan yang selama ini disembunyikan oleh Drake. Drake mungkin memiliki kemampuan dalam hal Armament Haki dan juga Observation Haki atau salah satunya. Yang pasti tentunya akan menarik jika Drake juga menguasai teknik Haki.

Bagaimana menurut kalian Geeks? Apakah menurut kalian memang Drake masih belum menunjukan kemampuan sebenarnya? Apa sebenarnya kekuatan dari Drake? Apakah Drake memiliki kekuatan buah iblis lain atau kekuatan lain?

Featured image: pinterest.com

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.