Jika menyebut nama Clint Barton, mungkin kalian akan mengingat Hawkeye. Clint Barton sendiri merupakan karakter yang identik dengan Hawkeye di Marvel Universe. Tapi sebenarnya, Clint Barton bukan satu-satunya orang yang pernah menjadi Hawkeye. Hawkeye sendiri merupakan salah satu anggota Avengers dan ia selalu menggunakan anak panah sebagai senjata utama dalam setiap pertempuran. Di Marvel Universe, Hawkeye pernah mengalahkan the Collector, bahkan pernah juga membunuh Hulk.

Hawkeye pertama kali diperkenalkan ke Marvel Universe sebagai seorang villain yang membantu Black Widow saat mencuri teknologi dari Tony Stark. Setelah sadar akan kesalahannya, Hawkeye lantas bergabung dengan Avengers bersama mantan villain lainnya seperti Quicksilver dan Scarlet Witch. Meskipun secara teknis Hawkeye adalah orang baik, tetapi Hawkeye diceritakan sering berselisih dengan sesama Avengers, terutama dengan Captain America. Clint sering mempertanyakan dan memperdebatkan setiap keputusan yang diambil Captain America sebagai pemimpin, dan pada akhirnya menyebabkan timbulnya ketegangan.

Sepanjang sejarah, Clint Barton telah menjadi orang yang paling lama memegang gelar Hawkeye. Tetapi ada orang lain yang telah mengambil alih posisi sebagai Hawkeye. Yang paling menonjol adalah Kate Bishop, yang pertama kali muncul sebagai Young Avengers. Ketika Clint meninggal dalam alur cerita Avengers: Disassembled, Kate Bishop diberikan busur dan anak panahnya dan ia menggunakan nama Hawkeye untuk menghormati Clint Barton.

Bahkan Kate Bishop masih menggunakan nama Hawkeye ketika Clint Barton kembali hidup, dan Kate Bishop dan Clint sempat bekerja sama dalam komik klasik Hawkeye yang dibuat oleh Matt Fraction dan David Aja. Karakter lain yang menggunakan gelar Hawkeye adalah Bullseye. Meski bukan pahlawan, Bullseye berpura-pura menjadi pahlawan ketika Norman Osborn mengambil alih SHIELD dan membentuk tim Avengers baru, yang sebagian besar anggotanya adalah villain super. Tim Avengers baru tersebut bernama Dark Avengers, dan tim tersebut dibentuk untuk menjalankan perintah jahat dari Osborn.

Selain Bullseye, kakak laki-laki Clint Barton, Barney, juga pernah secara singkat menggunakan nama Hawkeye. Beberapa karakter lain juga pernah menggunakan nama Hawkeye di alam semesta utama di Earth-616, tetapi ada juga beberapa realitas alternatif yang juga memperlihatkan versi lain dari Hawkeye. Di Earth-9811, saat karakter berkumpul dalam Secret Wars, Clint Barton Jr. (putra hasil hubungan Clint Barton dan She-Hulk) adalah sosok penerus Hawkeye. Selain memiliki kemampuan menembak jitu, Clint Barton Jr. juga memiliki kekuatan super seperti ibunya.

Sementara itu di universe yang dibuat oleh Franklin Richards dalam peristiwa Onslaught Reborn, Logan adalah sosok Hawkeye dan ia memiliki perpaduan kekuatan antara Hawkeye dan Wolverine. Terakhir adalah Uncle Ben, yang merupakan paman dari Peter Parker yang juga pernah menjadi Hawkeye. Kejadian itu terjadi dalam Uncle Ben-a-Verse, di mana semua orang memiliki wajah Ben Parker.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/