Jumlah Nilai Buruan

Yang namanya bajak laut pasti selalu punya nilai buruan. Besar atau kecil, tergantung dari apa yang udah mereka buat sebelumnya dan efek apa yang mereka timbulkan. Luffy pada awalnya punya nilai buruan yang hanya mencapai jutaan Belly. Tapi, setelah apa yang dia lakuin di Alabasta dengan mengalahkan Crocodile, menerobos Impel Down, menghancurkan CP9, menghancurkan Ennies Lobby, dan masih banyak lagi yang lainnya membuat nilai buruan Luffy bertambah.

Saat ini, nilai buruan Luffy udah mencapai 1.5 milliar Belly. Nilai itu tentunya gak bakalan berhenti disitu. Nilainya bakalan terus meningkat dengan cerita yang masih berkembang, misalnya dalam arc Wano ini. Ketika dia berhasil mengalahkan Kaido dan Big Mom, bukan gak mungkin nilainya naik jadi 2-3 milliar Belly. Selain Luffy, semua krunya juga memiliki peningkatan nilai buruan.

Keluarga

Ketika serinya dimulai, para fans memang kebingungan dan gak banyak juga dieksplor tentang keluarga dari Luffy (meskipun gak terlalu banyak yang perduli juga tentang hal itu pada awalnya). Banyak yang sempat mengira kalau Shanks adalah ayah dari Luffy. Tapi, setelah banyak yang terjadi perlahan keluarga Luffy mulai terungkap.

Pertama adalah ketika dia berada di Alabasta, dia mengetahui tentang sosok Ace. Dan yang paling terkenal adalah dalam arc Waterseven, para pembaca dibuat kaget dengan silsilah keluarga Luffy yang mana pahlawan angkatan laut, Monkey D. Garp, dan manusia paling dicari di dunia One Piece, Monkey D. Dragon, adalah kakek dan ayah Luffy. Satu-satunya yang belum terungkap adalah tentang ibu dari Luffy.

Ketahanan Terhadap Racun

Kemampuan buat bertahan dari serangan racun sebenarnya gak muncul secara tiba-tiba dan kemampuan ini juga tergolong baru. Pada awalnya Luffy gak punya kemampuan ini, dan juga setiap lawan yang Luffy hadapi jarang ada yang memiliki kemampuan mengeluarkan racun. Sampai pada arc Impel Down dimana dia harus bertarung melawan Magellan yang punya kekuatan buah iblis Doku Doku no Mi.

Beruntung, Luffy yang hampir mati berhasil diselamatkan oleh Empiro Ivankov berkat kemampuannya untuk menyuntikan hormon dan juga antibodi. Sekarang, meskipun Luffy masih bisa merasakan efek racun yang diarahkan kepadanya setidaknya Luffy masih bisa bertahan dan lebih kuat menghadapi racun tersebut.

Haki

Haki adalah salah satu kekuatan super yang ada di seri One Piece, dan belum diperkenalkan di awal kemunculannya. Baru di sepertiga jalannya cerita, Oda Sensei mulai memperkenalkan tentang konsep Haki. Hal ini juga menjelaskan banyak tentang apa yang terjadi sebelumnya, seperti apa yang dilakukan oleh Shanks terhadap seekor monster laut yang menyerangnya di awal episode.

Baru di cerita-cerita lainnya mulai diperlihatkan bahwa Luffy memiliki kemampuan tersebut. Tapi, Luffy belum bisa mengendalikan kemampuannya itu sampai Silvers Rayleigh datang dan berkunjung buat mengajari Luffy bagaimana caranya mengendalikan kemampuannya itu.

Gears

Selain Haki, salah satu sumber kekuatan Luffy untuk bertarung melawan musuh adalah kemampuan Gears yang dia miliki. Sejauh ini, Luffy baru memiliki empat Gears dan Gear 4 adalah Gear yang paling kuat. Masing-masing Gear ini memberikan Luffy berbagai macam kemampuan dan efek yang berbeda-beda, misalnya dia bisa mengecilkan dan membesarkan badan atau anggota tubuhnya, juga dia bisa bergerak dan menyerang dengan secepat kilat berkat bantuan Gear. Dikombinasikan dengan Haki, kemampuan Gear ini menjadi salah satu hal yang mengerikan dari Luffy dan kemampuan ini rasanya masih bakalan terus berkembang.

1
2