Observation Haki adalah salah satu jenis Haki yang ada di dunia One Piece. Haki ini membuat penggunanya bisa menggunakan semangat atau tekad mereka untuk meningkatkan sensor indra mereka terhadap sekitar. Secara simpelnya, Observation Haki ini membuat penggunanya bisa merasakan kehadiran orang lain, emosi, mengukur kekuatan seseorang, atau bahkan membaca gerakan/serangan lawan.

Hal ini diperlihatkan dulu oleh Enel – di Skypiea Haki ini disebut Mantra – dimana dia bisa membaca serangan Luffy. Kemudian Rayleigh pun pernah menggunakan Haki ini untuk mengetahui keberadaan Luffy. Namun, dalam beberapa kasus level Observation Haki ini jauh lebih tinggi dari biasanya. Akibatnya mereka mampu melihat ke masa depan. Sejauh ini, baru dua orang yang diketahui mampu melihat ke masa depan – meskipun selama beberapa detik saja. Mereka adalah Charlotte Katakuri, Sanji Vinsmoke, serta Luffy. Lalu, siapa lagi karakter yang sekiranya memiliki kemampuan ini?

Usopp

Sebagai calon raja penembak jitu masa depan, Usopp memang memiliki kemampuan menembak tepat yang luar biasa. Hampir setiap tembakan/serangan yang dia lakukan mengenai sasaran. Usopp juga diketahui adalah karakter yang awalnya tidak memiliki kemampuan Haki. Tapi, di arc Dressrosa kemarin dia mampu membangkitkan kemampuan Observation Haki miliknya saat melawan Sugar.

Menjadi seorang penembak jitu, kemampuan Observation Haki Usopp tentunya harus sangat bagus, artinya dengan latihan dan pengalaman bertarung bisa membuat Usopp akhirnya mampu melihat ke masa depan. Untuk seorang penembak jitu, hal yang paling penting adalah mengatami (observe) sehingga meningkatkan level Observation Haki akan menjadi hal yang cocok baginya.

Koby

Koby dulunya adalah budak di kapal Alvida, sebelum kemudian dia diselamatkan oleh Luffy. Sekarang dia adalah sosok angkatan laut yang sangat kuat serta rival dari Luffy. Peningkatan kekuatan Koby ini berkat latihan keras dibawah pengawasan Monkey D. Garp. Salah satu hasilnya adalah dia mampu menggunakan Observation Haki secara baik.

Bukti dari kemampuan Observation Haki Koby sebenarnya bisa dilihat saat perang besar Marineford, dimana dia bisa merasakan emosi dari orang-orang disana. Yang menarik juga adalah dalam arc Reverie, Koby mampu merasakan adanya serangan topedo disaat pengguna Observation Haki lainnya tidak bisa merasakan hal tersebut. Dengan mimpinya menjadi seorang admiral, kekuatan ini menjadi kekuatan sempurna bagi Koby.

Fujitora

Fujitora adalah salah satu dari tiga admiral kuat angkatan laut saat ini, selain Greenbull dan Kizaru. Sosok Fujitora sangatlah luar biasa, dimana dia setidaknya memiliki dua kemampuan Haki yaitu Armament Haki dan Observation Haki. Dengan level kekuatan yang dahsyat menunjukan level kendali Haki yang sangat luar biasa khususnya Observation Haki.

Fujitora memang sangat mengandalkan kemampuan Observation Haki mengingat dia kehilangan penglihatannya, sehingga dia tidak bisa melihat dengan normal. Yang menarik adalah meskipun dia hanya mengadalkan Hakinya, dia jauh lebih kuat dari siapapun. Fujitora bahkan pernah mengalahkan Zoro. Sampai saat ini, kemampuan asli dari Fujitora masih belum diperlihatkan. Mungkin kita akan melihat kemampuan Fujitora melihat ke masa depan, di chapter yang akan datang.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.