Pada tahun 2019, studio Paramount telah menunjuk sang kreator serial Fargo dan Legion, Noah Hawley, untuk menulis serta menyutradarai film Star Trek terbaru. Namun, kabar baru-baru ini menyatakan jika Emma Watts (Presiden Paramount Pictures), memberhentikan projek tersebut setelah tidak adanya kecocokan dengan skrip yang dibuat oleh Hawley. Skrip Hawley dilaporkan melibatkan plot yang berpusat di sekitar virus yang memusnahkan sebagian besar alam semesta. Karena ada virus yang sangat nyata yang masih berkecamuk di seluruh dunia sekarang ini, Paramount ragu-ragu untuk membuat film Star Trek terbaru dengan elemen cerita seperti itu.

Sementara itu, dalam wawancara terbaru dengan Deadline tentang akhir musim serial Fargo, Hawley ditanya apakah dia masih percaya bisa melanjutkan film Star Trek. Ia pun menjawab bahwa hal itu nampaknya tidak akan terjadi dalam waku dekat ini. “Saya pikir ketika Emma (Presiden Paramount] masuk, dia melihat ke waralaba dan ingin pergi ke arah yang berbeda dengannya. Tapi tahukah Anda, hidup itu panjang, kami sangat dekat dengan produksi tetapi dalam bisnis ini itu tidak berarti banyak. Anda harus keluar dari gerbang untuk mengikuti perlombaan jika Anda tahu apa yang saya maksud.

Hawley juga mengindikasikan bahwa Star Trek versinya sudah sangat dekat dengan tahap produksi, dan skrip yang ditulisnya pun sudah dibuat jauh sebelum pandemic COVID-19 melanda dunia sekarang ini. Hawley nampaknya telah bergerak sangat jauh untuk mengerjakan projek Star Trek 4, tetapi di sisi lain Paramount jelas tertarik untuk bergerak ke arah yang baru.

Banyak yang bersemangat untuk melihat apa yang bisa dibawa Hawley ke dalam franchise Star Trek, dan meskipun mengecewakan karena kemungkinan besar tidak akan terjadi, akan menarik untuk melihat apa yang bakal Paramount lakukan ke depannya. Sayangnya, penggemar mungkin harus menunggu lebih lama lagi untuk menanti kelanjutan projek Star Trek 4 ini.