Setelah kesuksesan besar yang diraih oleh Avengers: Endgame pada tahun kemarin, dan menjadi penutup yang luar biasa selama tiga Phase, franchise Avengers kini sedang dalam posisi hiatus. Meskipun Phase 4 akan segera dimulai dengan dirilisnya film Black Widow, sayangnya tidak ada film Avengers di dalam daftarnya. Masih belum diketahui apakah kemudian Avengers 5 nanti akan dirilis di Phase 5 atau tidak.

Bos dari Marvel Studios sendiri sudah menyebutkan bahwa di film Avengers 5 nanti semuanya akan baru. “(film) Ini akan menghadirkan tim yang berbeda dari yang pernah kita lihat sebelumnya.” Dengan Avengers 5 yang kemungkinan baru akan dirilis pada 2023-2025 mendatang, Marvel memiliki banyak cerita yang mungkin bisa diadaptasi filmnya. Dan yang menarik, judul filmnya sendiri kurang lebih mampu menyimpulkan keseluruhan cerita filmnya. Melihat hal ini, ada beberapa judul yang dirasa pas untuk digunakan di film kelima nanti. Apa saja?

Avengers: Annihilation

Film Avengers: Annihilation diangkat dari event Marvel Comis yang populer, yaitu Annihilation. Event ini berkisah tentang sosok penguasa Negative Zone, Annihilus, yang berusaha untuk menguasai alam raya ini dan menghancurkannya. Bukan hanya para pahlawan kosmik Marvel, para villain pun ikut bekerja sama untuk menghentikan apa yang dilakukan oleh Annihilus tersebut.

Avengers 4: Annihilation LEAKED Information Never Seen Before - YouTubePhase 4 sendiri dikabarkan akan berfokus kepada sisi kosmik dari Marvel Cinematic Universe. Hal ini ditandai dengan dirilisnya film The Eternals, yang juga akan menghadirkan sosok Celestials dan makhluk kosmik lainnya. Jika kemudian kosmik adalah area yang akan dieksplor, maka cerita tentang Annihilation ini akan sangat menarik. Menariknya adalah sempat ada rumor yang mengatakan bahwa Avengers: Annihilation adalah judul untuk film Avengers 4 sebelum kemudian diungkapkan bahwa judulnya adalah Avengers: Endgame.

New Avengers atau Avengers: Reborn

Mengingat Infinity Saga sudah selesai, Phase 4 akan menjadi pertanda awalan baru bagi keseluruhan MCU. Berdasarkan hal tersebut, rasanya tidak berlebihan jika kemudian film terbaru Avengers nanti akan berjudul New Avengers atau Avengers: Reborn. Selain menjadi judul filmnya, hal ini juga menjadi pengingat kepada para penonton dan para fans bahwa Marvel akan menghadirkan berbagai karakter baru untuk tim ini.

THE NEW AVENGERS: PHASE 4 LINE UP FULL BREAKDOWN (POST ENDGAME) - YouTubeNew Avengers atau Avengers: Reborn juga bisa diartikan bahwa franchise Avengers sekarang akan melakukan awalan yang baru (reset), dengan menghadirkan berbagai nama-nama baru ke dalam tim. Dengan judul ini juga para fans setidaknya bisa relate dengan tujuan dari Marvel Studios di Phase 4, yaitu memulai sesuatu yang baru dari apa yang sudah ditinggalkan sebelumnya.

Avengers: Under Siege

Sama seperti Annihilation, Under Siege juga merupakan event yang muncul dalam cerita komiknya. Under Siege sendiri berkisah tentang kelompok Masters of Evil menyerang Avengers Mansion. Dan hal ini bisa juga diadaptasi ke MCU, tapi tentunya dengan penyesuaian cerita yang ada. Setelah penyusupan yang dilakukan oleh para Skrull, kini pahlawan MCU tidak tahu lagi mana sosok yang asli atau yang palsu.

The Marvel Comics Guide: UNDER SIEGE (1986-1987)Hal ini bisa kemudian dimanfaatkan oleh Baron Zemo, yang memang akan kembali muncul di MCU melalui series Falcon and Winter Soldier, untuk mengumpulkan para villain yang berhasil dikalahkan Avengers dan membentuk Masters of Evil. Dan mereka kemudian akan diperlihatkan menyerang markas dari Avengers. Pada saat ini terjadi, situasi akan sangat kacau karena masing-masing Avengers belum menyatu satu sama lain. Tapi, inilah momen untuk menyatukan mereka. Dengan mengadaptasi cerita ini juga, Marvel mungkin akan memperkenalkan tim Thunderbolts.

Avengers: The Kang Dynasty

Kang the Conqueror sebelumnya sudah sering dirumorkan akan muncul di Phase selanjutnya. Dia akan menjadi pengganti sosok MCU, sebagai villain utama yang akan dihadapi para Avengers. Namun, setelah sekian lama dirumorkan akhirnya sosok Kang secara resmi diumumkan akan muncul di MCU dalam film Ant-Man 3. Dan kemunculan Kang inilah yang kemudian bisa membuat film Avengers 5 nanti berjudul Avengers: The Kang Dynasty.

Avengers 5 Kang Dynasty (Tony is Back) !! - YouTubeSeperti yang diperlihatkan dalam komiknya, Kang sering kali menjelajahi waktu untuk pergi ke masa depan ataupun masa lalu. Kang biasanya merusak peristiwa sejarah yang ada. Karena Kang selalu pergi ke berbagai zaman, maka nama panggilan Kang pun ada banyak. Kang sendiri sebenarnya tidak memiliki kekuatan super. Dia hanya memanfaatkan teknologi canggih dari masa depan. Dengan Kang yang sering melakukan perjalanan waktu, akan membuat ruang dan waktu di Marvel Universe menjadi tidak normal. Karena itulah Kang harus dihadapi secara Bersama-sama.

Avengers: Doom Quest

Mungkin sebagian Geeks sudah bisa menebak bahwa judul ini ada kaitannya dengan sosok Victor vin Doom alias Doctor Doom. Sosok Doctor Doom adalah salah satu villain lainnya, selain Kang, yang dirumorkan akan muncul di MCU. Namun, sayangnya sampai saat ini tidak diketahui apakah Doom memang akan muncul di MCU, meskipun 20th Century Fox sendiri sudah diakusisi oleh Disney.

Doctor Doom (Victor Von Doom) | Characters | MarvelMeskipun sebenarnya Doom Quest adalah salah satu event dalam cerita komik Iron Man, namun nama tersebut dirasa pas untuk dijadikan judul film Avengers dimana para pahlawan harus menghadapi sosok villain cerdas ini. Fantastic Four sendiri sudah dipastikan akan muncul dalam cerita dan cast yang baru, seperti yang diungkapkan oleh Feige. Namun, masih belum ada informasi apkah Doctor Doom juga akan kembali muncul dan kapan hal tersebut terjadi. Terlepas dari itu semua, rasanya akan sangat menarik jika para Avengers (dan Fantastic Four) kemudian bekerja sama mengalahkan Doctor Doom.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.