Dracule Mihawk merupakan salah satu karakter yang sangat populer, terlepas dari penampilannya dalam cerita yang tidak terlalu sering. Dracule Mihawk sendiri merupakan salah satu dari dari tujuh orang mantan Shichibukai, alias kelompok bajak laut yang bekerja sama dengan angkatan laut. Dengan sistem Shichibukai yang sekarang sudah dihilangkan, Mihawk mulai menjadi incaran angkatan laut.

Mihawk juga muncul di awal cerita One Piece, dimana pada saat itu Mihawk bertarung melawan Zoro. Dia adalah sosok yang menghadapi Zoro dengan hanya menggunakan pisau kecil dan menang. Hal tersebut wajar, karena Dracule Mihawk merupakan bajak laut yang memegang titel ahli pedang terkuat di dunia. Meskipun berhasil mengalahkan Zoro, saat time-skip terjadi dia adalah orang yang mengajari Zoro berpedang. Sejauh ini, baru sedikit yang diketahui tentang Mihawk. Lalu, siapa dia sebenarnya?

Koneksi Mihawk dan Kelompok Topi Jerami

Sudah jelas terlihat pada saat Dracule Mihawk bertemu dengan kru Luffy untuk pertama kalinya, apa yang dia rasakan terhadap kru Topi Jerami berbeda jika bertemu dengan musuh. Dia tidak menganggap Luffy dan krunya sebagai ancaman serius yang harus dihancurkan. Zoro pernah kalah dari Mihawk, namun kemudian dia rela mengajari Zoro. Bahkan, Mihawk juga tidak pernah berusaha untuk membunuh Zoro meskipun dia bisa saja melakukannya.

Dalam perang besar di Marineford, Mihawk menjadi salah satu bajak laut yang ikut mempertahankan markas angkatan laut. Dan disana pun dia bertemu dengan Luffy. Tapi, dibandingkan untuk mencoba membunuhnya Mihawk lebih terlihat seperti mencoba untuk menguji sampai sejauh mana kekuatan Luffy.

Blackbeard vs Shanks

Dalam perang besar Marineford, di akhir cerita kita melihat bagaimana Shanks dan krunya kemudian muncul untuk menghentikan peperangan tersebut. Shanks juga bahkan menantang Blackbeard dan krunya untuk bertarung, jika memang Blackbeard masih ingin pertarungan terjadi. Namun, Blackbeard memilih untuk mundur dengan menganggap dirinya masih belum siap.

Ada hal menarik dalam pertarungan tersebut, dimana diperlihatkan bahwa kru Shanks ada sekitar 10 orang – yang terlihat. Sedangkan kru Blackbeard ada sekitar 11 orang. Artinya ada satu orang yang kemungkinan hilang dalam line up kru Shanks jika memang pertarungan satu lawan satu terjadi. Lalu, apa kaitannya dengan Mihawk? Bisa jadi satu orang kru Shanks yang hilang tersebut adalah Mihawk.

Sejauh ini diketahui bahwa Mihawk tidak memiliki kru – selain Perona, tidak memiliki bendera bajak lautnya sendiri, bahkan dia tidak memiliki perahu bajak laut yang layak. Hanya sebuah perahu kecil, yang mirip perahu nelayan. Namun, dia dianggap sebagai salah satu bajak laut berbahaya di dunia. Artinya bisa jadi dia merupakan bagian dari salah satu kru bajak laut, dan kru bajak laut tersebut adalah kelompok Shanks.

Mungkin, Mihawk memutuskan untuk keluar atau mengundurkan diri sebelum Shanks menjadi Yonko demi memuluskan jalannya sebagai Shichibukai. Dengan begitu, secara tidak langsung Mihawk menjadi “orang dalam” dari Pemerintah Dunia yang kemudian bisa saja memberikan informasi berharga kepada Shanks.

Berbeda dengan kru bajak laut lainnya, sepertinya tujuan utama Shanks adalah untuk menjaga keseimbangan dunia secara utuh, atau setidaknya sampai ada penerus Roger yang berhasil menghancurkan atau melawan kekuatan dunia. Sejauh ini, Shanks sudah berusaha menghentikan Ace dan Blackbeard untuk bertarung, menghentikan usaha Kaido, menghentikan perang di Marineford, dan bertemu dengan para Gorosei untuk memperingatkan tentang adanya ancaman dari kelompok bajak laut.

Jadi, bisa jadi Shanks mengirimkan Mihawk – atau mengajukan diri – untuk menjadi seorang Shichibukai demi membantunya menjaga keseimbangan dunia ini.

Hubungan Mihawk dan Shanks

Di masa lalu, Mihawk dan Shanks diketahui sering kali berduel. Pertarungan mereka dikatakan mampu menggetarkan seluruh Grand Line. Namun, Mihawk kemudian kehilangan hasratnya untuk bertarung menghadapi Shanks ketika mengetahui Shanks kehilangan lengannya. Mihawk berusaha untuk tetap netral dalam hubungannya dengan Shanks. Mihawk tidak akan memulai pertarungan dengan Shanks, atau tidak akan memulai pertarungan lebih dahulu. Mihawk mungkin bisa saja muncul jika kemudian Shanks membutuhkan bantuan, karena Mihawk tentu bisa melacak keberadaan Shanks dan krunya dengan mudah.

Lagipula kita pernah diperlihatkan saat Shanks mengajak Mihawk untuk ikut berpesta bersama krunya. Shanks memberikan kesan seperti seorang kapten yang mengajak seorang krunya. Dan puncaknya adalah ketika Shanks muncul di Marineford, Mihawk memutuskan untuk pergi dari sana. Dia mengatakan bertarung menghadapi Whitebeard memang menjadi perintahnya, tapi tidak ada perintah untuk bertarung menghadapi Shanks. Bagaimana menurut kalian Geeks, apakah kalian setuju Mihawk adalah “anggota rahasia” kelompok Shanks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.