Tahun 2019 lalu adalah tahun besar bagi Disney berkat berbagai film mereka seperti Avengers: Endgame, Toy Story 4, dan Star Wars: The Rise of Skywalker yang menutup saga Skywalker. Bahkan film Avengers: Endgame menjadi film berpenghasilan tertinggi sepanjang masa. Selain itu tahun lalu, studio meluncurkan platform streamingnya sendiri yaitu Disney+, yang memiliki deretan konten menarik sejak hari pertamanya.

Tentunya untuk melanjutkan kesuksesan Disney dari tahun 2019, pada tahun ini Disney juga akan menghadirkan berbagai film-film besar. Walau kebanyakan film Disney ditunda perilisannya awal tahun ini karena pandemi Corona, tetapi Disney masih memiliki beberapa judul film besar yang siap untuk rilis selama sisa tahun 2020 ini. Apa saja film yang akan rilis pada akhir tahun ini oleh Disney? Yuk simak di bawah ini:

Mulan – 4 September

Tren Disney dalam membuat remake live action masih terus berlanjut. Kali ini Disney melakukan remake pada film animasi Mulan yang rilis tahun 1998. Kali ini filmnya akan dibintangi oleh Liu Yifei, di mana Yifei akan memerankan karakter utama bernama Mulan. Walau mengalami beberapa perubahan, tetapi ceritanya masih mengakar pada film animasinya. Filmnya menceritakan Mulan, seorang putri dari pejuang terhormat yang menjadi tentara untuk menggantikan ayahnya yang sakit. Untuk melakukan hal tersebut Mulan menyamar menjadi pria untuk melawan para penjajah di Cina.

Death on the Nile – 23 Oktober

Death on the Nile merupakan sebuah film adaptasi dari novel garapan Agatha Christie berjudul sama. Disutradarai oleh Kenneth Branagh, film Death of the Nile akan menceritakan sosok detektif terkenal yaitu Hercule Poirot yang tengah menyelidiki kasus pembunuhan seorang pewaris muda yang terjadi di Sungai Nil. Karakter Poirot sendiri perankan oleh Kenneth Branagh. Film ini awalnya akan dirilis pada bulan Desember 2019, tetapi akhirnya ditunda hingga Oktober 2020.

Black Widow – 6 November

Para penonton tentu melihat kematian Black Widow di film Avengers: Endgame. Tetapi sekarang penonton dapat menyaksikan kembali saat Black Widow beraksi, dalam film solonya sendiri. Filmnya akan mengambil latar waktu antara film Captain America: Civil War dan Avengers: Infinity War, dan filmnya akan menceritakan saat Natasha Romanoff bersatu kembali dengan keluarganya di Rusia, dan ia akan menghadapi ancaman baru di belahan dunia lain. Film Black Widow sendiri akan mengungkap apa yang terjadi di Budapest bertahun-tahun lalu

Deep Water – 13 November

Deep Water adalah sebuah film bergenre thriller psikologis yang disutradarai oleh Andrian Lyne. Filmnya juga diadaptasi dari novel berjudul sama yang digarap oleh Patricia Highsmith. Deep Water akan menceritakan karakter bernama Vic dan Melinda Van Allen yang masing-masing diperankan oleh Ben Affleck dan Ana de Armas. Vic dan Melinda Van Allen adalah pasangan suami istri yang mengalami beberapa masalah dalam hubungan mereka. Setelah Vic menginzinkan Melinda berselingkuh agar mereka tidak bercerai, Vic menjadi tersangka utama atas hilangnya istrinya.

Soul – 20 November

Film Pixar yang akan tiba pada bulan November adalah Soul. Film animasi ini akan menceritakan karakter bernama Joe Gardner yang diperankan oleh Jamie Foxx, di mana Gardner adalah seorang guru musik di sekolah menengah pertama. Ia bercita-cita bermain musik Jazz di atas panggung, dan pada akhirnya ia mendapatkan kesempatan itu. Tapi sebuah kecelakaan menyebabkan jiwanya terpisah dari tubuhnya, sehingga jiwanya dibawa ke You Seminar. Disana, Gardner harus bekerja dengan jiwa lain dan ia harus berusaha untuk menemukan cara untuk kembali ke Bumi sebelum terlambat.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/