Netflix akan segera menghadirkan serial anime original terbaru berjudul Dragon’s Dogma yang akan tayang pada tanggal 17 September mendatang. Serial fantasi ini merupakan hasil adaptasi sebuah video game yang dibuat oleh CAPCOM dan disutradarai oleh Shinya Sugai.

Menjelang penayangannya, Dragon’s Dogma merilis trailer perdana yang memperlihatkan kehidupan seorang lelaki bernama Ethan yang hancur karena ulah seekor naga buas. Tidak hanya keluarganya, naga tersebut juga mengambil jantung Ethan.

Ethan yang telah mati mendadak bangkit kembali dengan tekad untuk memburu sang naga dan membinasakannya. Seorang pelindung bernama Hannah juga muncul di hadapan Ethan dan menjelaskan bahwa Ethan adalah Arisen atau manusia yang dibangkitkan kembali. Keduanya pun menjalani misi berbahaya dalam memburu sang naga, termasuk menghadapi monster-monster mengerikan yang menggambarkan tujuh dosa yang mematikan. Namun tanpa Ethan ketahui, setiap kali ia menaklukkan monster, rasa kemanusiaannya juga akan hilang secara perlahan-lahan.

Video game Dragon’s Dogma dirilis pada 24 Mei 2012 untuk PlayStation®3 / Xbox 360 dan berhasil mendapat respon positif di seluruh dunia. Game tersebut kini telah dirilis di berbagai konsol, termasuk PlayStation®4, Xbox One, PC (Steam), dan Nintendo Switch™, dan telah terjual lima juta kopi hingga 31 Maret 2020. Jika Anda penasaran, jangan lewatkan keseruan serial adaptasi Dragon’s Dogma hanya di Netflix!