Komik Green Lantern: Earth One karya Gabriel Hardman dan Corinna Bechko, memberikan para fans berbagai hal baru yang berkaitan dengan Green Lantern. Volume 2 dari komiknya sendiri sekarang sudah dirilis dan perubahan yang diberikan pun masih terus dilanjutkan, dengan salah satu perubahan terbesar yang diperlihatkan adalah pemilik dari cincin berwarna kuning yang baru, John Stewart.

Ini mungkin pertama kalinya kita melihat John menggunakan cincin kuning, tetapi John bukan satu-satunya pahlawan DC yang pernah menggunakan cincin tersebut. Terlepas dari salah satu persayaratan seseorang untuk bisa menjadi pengguna cincin berwarna kuning adalah menghadapi ras takut mereka, ada beberapa karakter DC yang nyatanya pernah menggunakan cincin ini. Siapa saja?

John Stewart

Pahlawan baru yang menggunakan cincin Lantern berwarna kuning adalah John Sewart yang berasal dari Green Lantern: Earth One. Dalam universe tersebut, Yellow Lantern adalah para penghuni dari planet Qward, yang berada di sebuah dimensi paralel dimana the Guardians membebaskan para Manhunters beberapa waktu yang lalu.

Meskipun mereka terlihat sebagai makhluk yang cinta damai, Hal Jordan tidak bisa menghilangkan rasa takut terhadap mereka. Tapi, John Stewart yang berasal dari bumi kemudian menjadi pemilik baru dari cincin kuning tersebut dan membantu Hal Jordan dalam upaya pencariannya demi menemukan makhluk atau villain yang menghancurkan Green Lantern Corps.

Guy Gardner

Sama seperti Steward, Guy Gardner juga pernah menggunakan cincin ini. Meskipun cincin tersebut dulu dimiliki oleh Sinestro yang notabene adalah musuh dari Green Lantern tapi hal itu tidak membuat Guy Gardner kemudian bergabung dengan Sinestro dan kemudian menjadi pasukannya. Cincin tersebut sengaja diciptakan untuk Sinestro oleh Weaponers of Qward. Dan uniknya cincin ini menyerap energi dari konflik antara Grenn Lantern dan Sinestro Corp.

Garnder sendiri bisa memiliki cincin tersebut ketika dia diusir dari Green Lantern Corps dan menemukan mayat Sinestro yang membeku sedang menggunakan cincin tersebut. Guy Garnder kemudian menggunakannya dalam peristiwa Death of Superman dan kemudian menggunakan kekuatan dari sebuah exo-suit berwarna emas sebagai sumber kekuatannya. Gardner kemudian harus kehilangan cincinnya setelah Parallax Hal Jordan menghancurkannya.

Batman

Awal mula interaksi cincin kuning ini dengan Batman muncul pertama kali dalam perang Sinestro Corps, dimana cincin tersebut coba untuk mempengaruhi Bruce. Batman memang pada akhirnya bisa menarik cincin tersebut setelah dia terpilih menjadi pemilik selanjutnya dan kemudian terbang. Tapi, itu bukan satu-satunya waktu ketika Batman mengenakan cincinnya.

Dalam peristiwa Forever Evil, Batman mengungkapkan bahwa dia selama ini menyembunyikan sebuah cincin Lantern berwarna kuning dan siap untuk menggunakannya untuk bertarung melawan versi jahat Justice Leage, The Crime Syndicate. Dan dalam versi jahatnya, Green Lantern dikenal sebagai Power Ring.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.