Setelah sempat tidak diketahui nasibnya, akhirnya para fans mengetahui bahwa Hans masih hidup. Hal ini diperlihatkan dalam teaser Fast & Furious 9, yang memperlihatkan Han kembali bergabung bersama Dom dan yang lain. Han bukanlah satu-satunya karakter populer di franchise Fast & Furious, karena dengan sudah berjalan lebih dari satu dekade berlalu dan berbagai judul film, franchise ini menghadirkan banyak sekali karakter.

Namun, beberapa karakter tetap menjadi pilihan utama dari franchise ini seperti Brian, Dom, Letty, Mia, Han, dan beberapa karakter lainnya. Bagaimana dengan karakter yang pernah muncul di filmnya? Beberapa dari mereka sepertinya “kurang beruntung” karena sampai saat ini belum kembali muncul dalam franchise ini, padahal Fast & Furious dikabarkan akan selesai di film ke sepuluh. Lalu, siapa saja karakter lama yang belum kembali ditampilkan?

Leon

Leon merupakan salah satu kru milik Dom. Selain ikut dalam berbagai aksi pencurian, Leon juga memiliki tugas untuk mengawasi aktifitas polisi dari radio di mobilnya saat Dom masih aktif dalam balapan liar. Sosok Leon terakhir kali diperlihatkan di akhir film The Fast and the Furious, ketika pencurian truk yang mereka lakukan berjalan dengan sangat kacau yang berakibat Letty tertembak di pinggulnya.

Menghilangnya sosok Leon di franchise ini diakibatkan pemeran pengganti dan juga aktor pemeran Leon, Johnny Strong, memutuskan untuk mengejar karirnya di industri musik. Dia juga membentuk sebuah band, Operator, beberapa tahun setelah film The Fast and the Furious dirilis. Belum ada indikasi kembalinya Leon ke franchise tersebut, tapi kemungkinan (meskipun kecil) Leon akan kembali dan franchisenya akan menutup cerita tentang Leon, dibandingkan mengambang begitu saja.

Edwin

Meskipun dia hanya muncul sebentar di film The Fast and the Furious, pada awalnya karakter Edwin direncanakan akan kembali muncul di film 2 Fast 2 Furious. Tapi, pada 2002 lalu pemeran karakter Edwin yang juga seorang rapper, Ja Rule, menuturkan dalam sebuah wawancara bahwa film balapan tersebut bukanlah film yang pas untuknya. Beberapa tahun kemudian, akhirnya diketahui apa penyebab sebenarnya Ja Rule menolak tawaran untuk bermain di film tersebut.

John Singleton, sutradara 2 Fast 2 Furious, menjelaskan bahwa karakter Edwin di film tersebut sangatlah “besar” sehingga akhirnya Singleton mengganti karakter Edwin dengan Tej. Dan sampai sekarang karakter Edwin tidak diketahui lagi nasibnya, setelah dia kalah balapan dari Dom dan Brian.

Monica Fuentes

Selain menghadirkan sosok Tej, di film 2 Fast 2 Furious juga karakter baru lainnya yang diperkenalkan adalah Monica Fuentes. Dia adalah salah satu agen bea cukai yang menyamar sebagai “kekasih” dari Carter Verone. Meskipun Monica berpotensi menjadi kekasih dari Brian, tapi nyatanya hal itu tidak terjadi dan malah Monica menghilang sampai dia muncul kembali di post-credit scene Fast Five.

Mengapa Eva Mendes tidak lagi muncul di franchise ini diakibatkan oleh pihak Universal yang kecewa dengan respon film 2 Fast 2 Furious. Mereka justru langsung berfokus pada sekuel berikutnya, Tokyo Drift. Karakter Monica sepertinya sudah tidak lagi memiliki tempat di franchise ini, lagipula sejak Eva Mendes berumah tangga dengan Ryan Gosling dia sepertinya tidak terlalu aktif lagi untuk berakrir di dunia akting.

Jesse

Selain Leon, Jesse juga merupakan salah satu kru orisinal atau kru awal yang dimiliki oleh Dom. Jesse bertugas sebagai “mekanik” dari kru Dom. Terakhir kali Jesse muncul di pertengahan film The Fast and the Furious dimana Jesse harus mengalami kekalahan dari Johnny Tran dan harus menyerahkan mobilnya. Tapi, karena itu mobil milik ayahnya dia mencoba untuk mencari jalan lain untuk kabur.

Tran dan sepupunya, Lance, sempat mendatangi kediaman Dom dan terjadi baku tembak di rumahnya. Jesse terkena peluru dari tembakan Tran, tapi sama seperti Han, tidak diketahui bagaimana nasib Jesse selanjutnya. Banyak fans yang berharap jika Jesse bisa selamat dan kembali muncul di fim ini. Kalaupun Jesse tidak kembali muncul secara fisik, setidaknya dia bisa muncul melalui referensi.

Gisele

Gisele pertama kali diperkenalkan sebagai penghubung dari Arturo Braga kepada para pekerjanya dalam film Fast & Furious. Gisele kemudian kemudian kembali muncul di film Fast Five dan Fast & Furious 6, yang sedikit menjelaskan tentang masa lalunya dan di film tersebut para fans semakin mengukuhkan pasangan Han dan Gisele sebagai salah satu pasangan teromantis, selain Mia dan Brian serta Dom dan Letty.

Sayangnya, di akhir film Fast 6 Gisele mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Han. Jika Han bisa selamat dari kecelakaan mobil brutal di Tokyo Drift, Gisele juga rasanya bisa memiliki kesempatan itu. Tapi, permasalahannya adalah jika Gisele selamat maka cerita tentang pengorbanannya akan terasa sia-sia. Lagipula, Gal Gadot sangat kecil untuk kembali ke franchise ini dengan kesibukannya berperan sebagai Wonder Woman di DCEU. Dia juga memiliki proyek film lainnya bersama Dwight Johnson dalam film Red Notice.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.