Seorang bajak laut tentunya butuh sebuah kapal, meskipun hanya sebuah kapal kecil. Kapal tersebut akan membawanya dari satu tempat ke tempat yang lain, dari satu titik ke titik yang lain. Terkadang, selain menjadi transportasi bagi kru bajak laut, kapal juga menjadi bagian dari kru tersebut. Contohnya adalah Going Merry atau Thousand Sunny, yang sudah dianggap oleh kru Topi Jerami sebagai salah satu kru mereka.

Kapal terbesar saat ini mungkin adalah kapal milik kelompok Big Mom, yang menampung puluhan ribu kru nya. Tapi, tidak ada yang selegendaris kapal Oro Jackson, kapal milik Gol D. Roger yang berhasil membawa mereka pergi ke pulau terakhir, Laugh Tale, dan menemukan One Piece serta berbagai rahasia dunia lainnya yang sangat mengejutkan. Menurut penuturan Franky, kapal Oro Jackson dibuat dari kayu paling dahsyat, mustika adam, dan kapal Thousand Sunny pun dibuat dari material yang sama.

Tapi, sejak awal diperkenalkan sampai diceritakan bahwa kru Roger dibubarkan tidak pernah diketahui apa yang kemudian terjadi kepada kapal legendaris tersebut. Apakah kapal Oro Jackson masih ada? Apakah sudah dihancurkan? Siapa yang kemudian menjadi pemilik dari Oro Jackson? Itulah misteri yang belum terjawab sampai saat ini.

Kemungkinan besar kapal Oro Jackson milik Gol D. Roger tersebut masih ada, karena sampai chapter 983 kemarin, dan kemungkinan tidak ada petunjuk apapun di medium One Piece manapun – baik canon maupun tidak – tidak ada petunjuk apapun tentang kehancuran atau kerusakan dari kapal Oro Jackson. Pertanyaannya kemudian adalah dimana lokasi atau keberadaan kapal tersebut.

Dalam flashback Kozuki Oden, kita melihat bahwa Oro Jackson digunakan untuk mengantar Roger dan Oden, serta kru lainnya, untuk pergi berpisah. Karena sangat kecil, kapalnya dihancurkan oleh krunya sendiri atau dihancurkan oleh angkatan laut, jadi kapal tersebut bisa jadi sengaja disembunyikan oleh kru Roger yang tersisa, misalnya Scopper Gaban, Yasopp, atau bahkan Rayleigh tahu dimana keberadaan Oro Jackson.

Kapal Oro Jackson kemungkinan masih belum akan diperlihatkan lagi sampai kemudian kru Topi Jerami akan pergi atau akan tiba di Laugh Tale. Kapal ini akan kembali muncul di pertempuran puncak antara kru Topi Jerami melawan pasukan Pemerintah Dunia. Perang puncak yang terjadi di akhir cerita ini diprediksi akan sangat dahsyat, dan akan melibatkan semua orang. Dan artinya hal ini termasuk juga para sisa-sisa kru Roger yang akan membantu Luffy melawan Pemerintah Dunia dan mengungkapkan rahasia terbesar yang selama ini mereka simpan. Bagaimana menurut kalian Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.