EA telah merilis trailer gameplay dari game andalan mereka yaitu Star Wars: Squadrons. Game ini menawarkan sebuah mode yang sebelumnya tidak dihadirkan dalam Star Wars: Battlefront 2 yaitu space combat. Selain memperlihatkan gameplaynya, trailer ini sekaligus memberikan penjelasan mengenai mode solo dan multiplayer dalam gamenya. Karena banyaknya detail yang ditawarkan, trailernya sendiri berdurasi cukup lama yaitu sekitar 5 menit 47 detik.

Dalam game ini, kalian bukan hanya bermain dalam satu kubu saja, melainkan dalam dua kubu berbeda. Selain bisa menjadi pilot Imperial, kita juga bisa menjadi pilot New Republic. Trailer ini juga memperlihatkan bagaimana detail-detail instrumen di kokpit pesawat yang dapat membantu para pemain dalam menyelesaikan misinya.

Dalam mode multiplayer, pemain akan ditawarkan dengan pertarungan 5 vs 5, dan masing-masing pemain dapat memilih empat tipe pesawat yang berbeda seperti interceptor, fighter, support, dan bomber. Tentunya masing-masing type memiliki kelebihan dan kekurangnnya, seperti type pesawat bomber yang memiliki kecepatan yang lambat, namun memiliki daya hancur besar terhadap musuh-musuh yang ia akan ledakan.

Selain itu ada banyak sekali kostumisasi yang bisa kalian lakukan, yang semua opsi kostumisasi tersebut dapat kalian dapatkan saat kalian bermain. Kostumisasi tersebut meliputi penampilan pesawat, persenjataan pada pesawat, bahkan kalian juga dapat mengubah penampilan dari pilot kalian. Persenjataan yang kalian pilih dapat kalian sesuaikan dengan strategi pertempuran yang akan digunakan.

Mode multiplayer juga dibagi menjadi beberapa sub mode seperti Dogfight, Deathmatch dan Fleet Battles. Game ini kabarnya akan mendukung fitur VR pada semua mode. Gamenya sendiri akan rilis pada tanggal 2 Oktober 2020 di PC, PS4, dan Xbox One. Jadi berminat beli game ini gak geeks?

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/