Spider-Man memang tidak pernah kehabisan villain kuat untuk dikalahkan dan dihadapi, tapi Black Cat sepertinya tidak pernah masuk dalam daftar tertinggi para musuh Spider-Man. Tapi, hal itu mungkin akan berubah ketika Black Cat mendapatkan peningkatan kekuatan yang baru yaitu sebuah armor tempur yang dibuat oleh teknologi ciptaan Tony Stark.

Dalam seri Black Cat terbaru, Felicia Hardy sudah menjalankan rencana yang dia buat sejak jauh-jauh hari. Dia juga harus menghadapi beberapa karakter populer dari Marvel Comics, dan terus melanjutkan apa yang dia sudah rencanakan. Felicia sendiri saat ini sedang berencana untuk mencuri dari Thieves Guild. Sebelum Felicia menyelesaikan misinya, dia butuh satu hal lagi yang bisa menjadi kunci masuk menuju ruang penyimpanan ekstra-dimensional.

Dalam komik Black Cat #11 diperlihatkan Felicia dan rekannya mencoba untuk mencari cara bagaimana untuk bisa mendapatkan sebuah “alat” terakhir untuk rencana mereka. Setelah berdiskusi, satu-satunya orang di bumi ini yang memiliki teknologi canggih adalah Tony Stark. Felicia pun kemudian menyamar sebagai reporter teknologi, untuk mewawancarai Tony Stark di perusahaannya.

Tanpa diketahui oleh Stark, sebenarnya Felician alias Black Cat sudah menyiapkan alat dimana dia bisa menyimpan seluruh data biometrik milik Stark. Sehingga, seluruh sistem kecerdasan buatan milik Stark menganggap bahwa Felician adalah Stark. Ketika perbincangan sedang berlangsung, tiba-tiba alarm berbunyi yang menandakan bahwa ada serangan muncul. Ternyata John Taggart adalah pelakunya. Dia dijebak oleh Felicia dan rekan-rekannya untuk menyerang Stark Industries, dan mengatakan bahwa Tony sedang berada di Cleveland.

Ketika Tony sibuk menghadapi Taggart, Felicia kemudian menyamar menjadi salah satu ilmuwan Stark Industries dan masuk ke ruang terlarang. Dia sebelumnya berhasil melumpuhkan Cabe, yang merupakan kepala keamanan Stark Industries. Felicia kemudian masuk ke ruangan Nanoforge, ruangan yang biasa digunakan Stark untuk membuat armor atau senjata lainnya.

Dengan menggunakan alat yang “menipu” AI milik Stark, akhirnya Felicia masuk dan kemudian mulai memerintahkan untuk membangun desain armor yang sudah dia buat sebelumnya. Tony Stark kemudian menyadari bahwa ada yang salah dengan orang yang mewawancarainya, dan akhirnya Tony pun bertemu dengan Black Cat yang menggunakan desain armor Iron Man. Sayangnya, kita belum diperlihatkan bagaimana armor tersebut beraksi. Mungkin di volume #12 nanti kita akan melihat bagaimana “Full Metal Black Cat” beraksi.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.