Level kekuatan dalam dunia anime secara keseluruhan adalah sebuah sistem yang dibuat-buat. Tujuan utama dari adanya level kekuatan adalah untuk memberikan perbedaan, mana karakter yang kuat dan mana karakter yang lemah. Level kekuatan tidak berlaku banyak dalam cerita Dragon Ball. Ranking tidak berlaku banyak dalam cerita My Hero Academia. Dan dalam cerita One Piece, nilai buruan tidak terlalu memberikan pengaruh banyak.

Nilai buruan merupakan salah satu elemen yang menarik dalam cerita One Piece, dimana nilai buruan menjadi salah satu tanda perkembangan karakter dari waktu ke waktu. Tapi, ada banyak nilai buruan yang diberikan kepada beberapa karakter cukup membuat heran dan menjadi pedebatan sengit di kalangan fans.  Berikut adalah karakter yang seharusnya memiliki nilai bounty yang tinggi.

Sanji (330 juta Belly)

Sanji merupakan salah satu dari tiga monster dalam kru Topi Jerami, selain Zoro dan Luffy. Memang, disadari atau tidak porsi yang diberikan oleh Eiichiro Oda untuk Sanji lebih sedikit dibandingkan Luffy atau bahkan Zoro. Karena Sanji sempat absen dalam berbagai momen penting di arc Dressrosa, Sanji baru dapat pengakuan dari Pemerintah Dunia setelah peristiwa di arc Whole Cake Island yang membuat nilai buruannya naik.

Sayangnya, meskipun nilainya naik tapi kenaikan tersebut tidak terlalu signifikan. Sanji mampu mengimbangi salah satu salah satu kru terbaik Big Mom dan menandingi sosok Charlotte Katakuri dalam hal Observation Haki. Nilai 300 juta ini sebenarnya dekat dengan nilai buruan Luffy saat dia masih belum bisa mengalahkan Pacifista dengan mudah. Dengan perkembangan yang sudah dialami Sanji sekarang, seharusnya nilai tersebut bisa lebih tinggi.

Basil Hawkins (320 juta Belly)

Basil Hawkins merupakan salah satu bajak laut Supernova yang artinya nilai buruannya di atas 100 juta Belly. Sebelum tiba di New World, Basil Hawkins merupakan bajak laut dengan nilai buruan tertinggi nomor tiga diantara para Supernova lainnya. Tapi, ketika dia berada di New World Hawkins, ia menjadi salah satu bajak laut yang nilai buruannya paling rendah.

Shakky bahkan memasukan Hawkins sebagai salah satu bajak laut yang harus diwaspadai oleh Luffy. Tapi, kepopuleran dan bahkan nilai buruan Hawkins sudah digeser oleh Scratchmen Apoo. Meskipun kita tidak terlalu diperlihatkan bagaimana cerita dari Hawkins ketika di New World, tapi rasanya sangat disayangkan ketika Hawkins menjadi sosok yang kurang berkembang.

Roronoa Zoro (320 juta belly)

Dari segi kekuatan sebenarnya Zoro lebih memiliki keunggulan dibandingkan Sanji, dan nilai buruan yang tidak lebih tinggi dari Sanji merupakan sesuatu hal yang sangat disayangkan. Zoro merupakan tangan kanan dari Luffy, sosok bajak laut yang nilai buruannya kini sudah mencapai 1,5 milliar Belly. Tapi, ketika nilai buruan Luffy terus meroket justru Zoro masih stagnan. Mungkin setelah Zoro memiliki pedang Enma, dan berperan besar dalam perang di Onigashima nilai buruannya akan naik.

Killer (200 juta Belly)

Setelah time-skip, beberapa anggota dari Worst Generation mengalami peningkatan dalam hal nilai buruan mereka. Killer sendiri naik sekitar 38 juta dari nilai buruan sebelumnya. Mengingat dia adalah tangan kanan dari Eustass Kidd, bajak laut yang hampir memiliki nilai buruan 500 juta, rasanya aneh jika nilai buruan Killer tidak naik secara proporsional. Apakah nilai buruan Killer juga akan naik dalam pertempuran di Onigashima ini?

Tony Tony Chopper (100 Belly)

Chopper adalah karakter yang paling underrated dalam cerita One Piece. Meskipun begitu, Chopper merupakan salah satu karakter yang paling banyak dicintai oleh para fans. Pemerintah Dunia mungkin tidak sadar bahwa dibalik wajahnya yang lucu dan imut, terdapat sosok monster mengerikan yang siap menghancurkan apapun yang ada di depannya.

Memang, sejauh ini belum ada poin dalam cerita yang bisa membuat nilai buruan Chopper meningkat. Terakhir kali Chopper melakukan hal mengerikan adalah ketika dia berubah menjadi monster tidak terkendali saat bertarung melawan CP9. Meskipun nilai buruannya kecil, Chopper adalah sosok dokter yang sangat penting. Tanpa Chopper, mungkin Sanji sudah mati kehilangan darah saat di pulau duyung atau Luffy yang sudah mati akibat terkena racun mummy milik Queen.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.