Sudah sejak lama, karakter Hulk di MCU diprediksi bakalan tewas dalam ceritanya. Tapi, sampai Phase 3 selesai nyatanya Hulk masih selamat dan masih memberikan kontribusinya bagi Avengers. Sejauh ini, satu hal yang menjadi pemahaman tentang Hulk dan Bruce Banner berdasarkan apa yang diperlihatkan di film ataupun di komiknya adalah meskipun Bruce Banner bisa saja dibunuh dengan mudah, tapi Hulk tidak.

Bruce sudah sering kali diperlihatkan mati dalam ceritanya, tapi sosok Hulk yang selalu bisa membawa Bruce kembali hidup. Rasanya memang masuk akal, dimana membunuh seorang monster lebih sulit untuk membunuh satu orang ilmuwan. Berdasarkan hal ini, bisa disebutkan jika sebenarnya Hulk bersifat immortal alias abadi.

Hal ini terjadi bukan hanya ketika Hulk bertemu dengan Maestro – versi jahat dari Hulk yang ada di masa depan – tapi dalam seri seperti Old Man Logan menjelaskan bahwa Hulk akan hidup jauh lebih lama dibandingkan para pahlawan manusia pada umumnya. Yang menarik adalah dalam seri ini juga diperlihatkan bahwa Hulk memang masih bisa dibunuh, misalnya dengan cara dihancurkan tubuhnya oleh cakar adamantium Wolverine.

Tapi, komik the Immortal Hulk kemudian merubah semuanya. Dalam komiknya dijelaskan, meskipun dia sudah terkena panah Hawkeye dan “tewas” selama satu minggu kemudian terkena cakar Wolverine dan tubuhnya hancur, pada akhirnya tubuh Hulk akan kembali menyatu dan Hulk akan kembali seperti semula. Bahkan, dia hanya butuh waktu 24 jam untuk menyatukan tubuhnya kembali.

Meskipun terdengar sangat luar biasa, menjadi karakter yang overpowered, seriesnya juga menjelaskan bahwa perasaan Bruce Banner tidak seperti yang kita pikirkan. Menjadi immortal atau abadi dan sulit untuk dikalahkan tidak serta merta menghapus semua kenangan buruk masa kecil yang ada dalam diri Bruce. Ketakutan Bruce akan sosok Hulk justru semakin bertambah, ketika dia mengetahui bahwa Hulk akan berada dalam dirinya untuk selamanya.

Apakah artinya Hulk yang ditampilkan di MCU sama seperti dalam versi komiknya? Ada banyak potensi yang sudah diperlihatkan dalam berbagai film Marvel tentang hal ini. Kita tahu bahwa Hulk versi MCU sama-sama sulit untuk ditaklukan, dan sulit untuk dikalahkan. Monster ini bisa saja membangkitkan kembali Banner jika dia tewas, dan mereka memiliki kemampuan untuk “saling menyerahkan” satu sama lainnya.

Sayangnya, yang menjadi hambatan bagi teori ini adalah sampai saat ini Marvel Studios belum memperlihatkan versi lain dari Hulk yang ada dalam diri Bruce Banner. Dalam komiknya sendiri, sosok Maestro merupakan salah satu versi lain dari Hulk. Tapi, di film Avengers: Endgame kita disuguhkan sesuatu yang baru yaitu Smart Hulk, dimana Bruce dan Hulk menyatu dalam satu tubuh.

Ada petunjuk lain yang memperlihatkan bagaimana Hulk yang kita kenal menjadi sosok Immortal Hulk. Dalam adegan di film Thor: Ragnarok ketika Hulk menjadi sedih setelah bertarung dengan Thor, dia kemudian mengatakan kepada Thor “aku tahu, aku minta maaf – Aku selalu marah setiap waktu. Hulk selalu marah.”

Berdasarkan hal tersebut, MCU bisa saja mengungkapkan jika Hulk yang muncul dalam versi layar lebar adalah sosok “Immortal Hulk”. Bahkan, ini akan menjadi sebuah langkah menarik bagi perkembangan karakternya dalam beberapa tahun kedepan. Hal ini juga bisa memberikan kesempatan kepada MCU untuk menghadirkan versi jahat dari Hulk di film yang akan datang.

Meskipun Marvel menyiapkan Amadeus Cho dan juga She-Hulk, masa depan Hulk sendiri masih belum jelas. Akan sangat menarik jika Hulk masih tetap berada di MCU untuk jangka waktu yang lebih lama, meskipun bagi sebagian orang tentu akan merasa bosan. Tapi, Marvel bisa melakukan trik mereka untuk bisa membuatnya tetap menarik. Bagaimana pendapat kalian Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.