Variety melaporkan bahwa kreator serial Russian Doll yaitu Leslye Headland akan mengembangkan sebuah serial Star Wars baru yang berpusat pada karakter wanita untuk Disney+. Headland sekarang sedang menulis naskah dan akan menjadi showrunner dalam serialnya. Seperti proyek Lucasfilm lainnya, detail tentang plot serialnya masih belum diungkapkan, tetapi serial ini digambarkan memiliki timeline yang berbeda dari proyek lain Star Wars.

Pada bulan Februari lalu, Lucasfilm telah menyiapkan novel terbaru Star Wars High Republic. Novel tersebut menceritakan saat 200 tahun sebelum The Phantom Menace. Namun, Lucasfilm sudah memastikan bahwa novel Star Wars High Republic tidak akan saling “tumpang tindih” dengan film-film Star Wars dan serial yang sedang dalam tahap pengembangan. Berdasarkan hal tersebut, serial yang digarap oleh Headland sepertinya tidak akan mengambil latar waktu High Republic, tetapi malah menjelajahi wilayah lain yang belum dipetakan di Star Wars.

Headland sendiri mendapat kebebasan dari sisi kreatif untuk menceritakan kisah yang diinginkannya di era yang belum pernah dibahas sebelumnya. Mungkin Headland akan menceritakan masa depan, berabad-abad setelah apa yang terjadi di The Rise of Skywalker. Kemungkinan lain adalah jika serialnya nanti akan menceritakan masa lalu saat Old Republic. Bagaimanapun ceritanya, sangat menyenangkan melihat Lucasfilm berupaya untuk keluar dari cerita Skywalker.

Selain serial yang digarap oleh Headland, Lucasfilm juga masih sangat disibukkan oleh tiga serial yang tengah mereka selesaikan yaitu serial Mandalorian musim kedua, prekuel Rogue One, dan Obi Wan Kenobi. Musim gugur tahun lalu, mantan CEO Disney yaitu Bob Iger juga pernah mengatakan bahwa akan ada lebih banyak serial Star Wars yang akan dikembangkan oleh Disney+. Jadi tentu aja nantinya akan ada lebih banyak serial Star Wars yang dapat kita saksikan.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/