The Tournament

Film Inggris ini dirilis pada 2009 dan bukan termasuk film blockbuster atau film berdana besar. Film action thriller ini hanya bermodal 4 juta pundsterling, tapi cukup sukses sebagai film yang bukan blockbuster. Film ini berkisah tentang para pengusaha dan berbagai orang-orang penting yang memiliki kedudukan dan jabatan, mengadakan sebuah turnamen yang diadakan setiap tujuh atau sepuluh tahun sekali.

Turnamen ini mengharuskan para pesertanya untuk saling bunuh. Turnamen ini sendiri diadakan di sebuah kota besar. Gak ada batasan buat peserta yang mau ikut dalam turnamen ini, tapi mereka yang ikut adalah orang-orang psikopat, “gila,” dan orang yang memang memiliki kelebihan dan kekuatan. Berbeda dengan film battle royale lainnya, dalam film ini pemenang bakalan dikasih uang tunai sebesar 10 juta dollar.

Death Race 2000

Geeks tentunya sudah tahu film Death Race yang dibintangi oleh Ian McShane dan Jason Statham. Di film tersebut para tahanan dipaksa balapan, untuk mendapatkan tayangan menarik dan mendapatkan hadiah yaitu kebebasan. Tapi, sebenarnya film itu merupakan remake dari film Death Race 2000 yang dirilis pada 1975.

Film ini sendiri berkisah tentang pemerintah Amerika yang totaliter. Untuk mengendalikan jumlah penduduk, pemerintah membuat sebuah turnamen balapan antara benua. Seperti yang diperlihatkan di film Death Race, balapan ini tentunya penuh dengan kekerasan dan adegan penuh darah. Bahkan, dalam balapan di film Death Race 2000 mereka yang menabrak pejalan kaki atau orang akan mendapatkan nilai bonus.

Mad Max Beyond Thunderdome

Film Mad Max: Fury Road yang dirilis pada 2015 lalu dan dibintangi oleh Tom Hardy sukses di pasaran, dan menjadi salah satu film yang dinantikan kelanjutannya. Tapi, buat Geeks yang belum tahu film tersebut sebenarnya merupakan film lanjutan/remake, dari film mad Max Beyond Thunderdome yang dirilis pada 1985.

Film yang dibintangin oleh Mel Gibson tersebut bercerita tentang Max Rockatansy yang harus kerampokan di sebuah wilayah antah berantah Australia. Ternyata mereka diserang oleh kelompok yang sering mencuri berbagai onderdil atau peralatan untuk membangun sebuah kendaraan yang sangat kuat. Mereka juga ingin menguasai sumber daya terakhir yang ada di dunia itu, memaksa Max akhirnya harus bertarung di sebuah koloseum bernama Thunderdome.

The Running Man

The Running Man adalah film garapan dari sutradara Paul Michael Glaser dan dibintangi oleh Arnold Schawarzenegger, yang dirilis pada 1987. Film ini sendiri merupakan adaptasi dari sebuah novel karya Stephen King, dengan judul yang sama yang dirilis pada 1982. Film ini sendiri berkisah tentang para tahanan yang harus lari demi menghindar dari para pembunuh bayaran profesional yang disewa oleh pemerintah.

Hal ini sebenarnya merupakan bagian dari sebuah acara televisi yang diselenggarakan oleh pemerintah Amerika, yang dalam film tersebut diceritakan sebagai pemerintah yang totaliter alias sering bertindak sewenang-wenang. Meskipun termasuk film blockbuster, sayangnya film ini kurang begitu sukses. Pasalnya, dari ongkos produksi sebesar 27 juta dollar film ini hanya mendapatkan 38 juta dollar.

Kamisama no Iu Tori

Film produksi negara Jepang ini dirilis pada 2014 lalu, dengan judul As The God Will dalam bahasa Inggris. Film ini sendiri bercerita tentang seorang remaja SMA yang hidupnya dirasa sangat membosankan. Sampai pada suatu hari, dia dan seluruh teman-teman sekelasnya terlibat dalam sebuah permainan yang mematikan, dimana semuanya harus saling membunuh sesuai perintah dari boneka daruma.

One

Sebenarnya film ini diadaptasi dari permainan tradisional masyarakat jepang, yaitu petak umpet. Namun, tentunya ditambahkan unsur lainnya dalam film ini. Para remaja tersebut gak tahu siapa sosok dibalik Daruma atau dalam dibalik semua itu. Yang mereka tahu adalah mencoba untuk bertahan hidup.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.