Pertama kali diperkenalkan pada Toy Fair 2020 kemarin, lineup terbaru dari McFarlane Toys untuk seri DC Multiverse adalah Batman dan Joker yang berasal dari permainan video Batman: Arkham Asylum. Kedua figur ini memiliki tinggi yang sama, yaitu sekitar 7 inchi dan disertai juga dengan berbagai aksesoris dan kartu koleksi.

Dua koleksi baru dari McFarlane Toys ini muncul setelah sebelumnya mereka juga mengumumkan dua figur DC Multiverse yang berasal dari film Wonder Woman 1984. Buat Geeks yang minat dengan koleksi figur dari McFarlane Toys ini udah bisa melakukan pre-order, dan perkiraan pengiriman figurnya adalah pada 15 Mei mendatang. Kedua figur ini sama-sama memiliki harga USD 19.99.

Untuk Joker, aksesoris yang akan diberikan adalah sebuah blaster, dua chattering teeth, dan sebuah base. Sedangkan untuk figur Batman, aksesorisnya adalah grapnel launcher, open batarang, folded batarang, bomb cannister, alternate fist, dan sebuah base. Selain dua figur terbaru untuk DC Multiverse, McFarlane Toys juga merilis figur lainnya yang juga tidak kalah menarik.

Figur terbarunya adalah dari karakter Spawn, yang diambil dari permainan Mortal Kombat 11. Seperti yang kita ketahui, dalam setelah sekian lama dinantikan akhirnya Spawn muncul sebagai karakter tambahan dalam game terbaru Mortal Kombat, yaitu Mortal Kombat 11. Figur Spawn ini memiliki harga USD 26.99 dan jika Geeks berminat, kalian bisa mengunjungi situs resmi GameStop.

Kalau Geeks ingin melakukan pre-order figur Spawn di Entertainment Earth, harganya akan berbeda yaitu USD 19.99 dengan waktu pengiriman diperkirakan pada Mei mendatang. Tapi, perubahan waktu pengiriman bisa saja terjadi. Figur ini memiliki 22 poin dari ultra articulation, sebuah base, dan sebuah pedang Spawn sebagai aksesoris ketika kita membelinya. Jadi, minat beli yang mana nih Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.