Seperti yang Geeks ketahui, saat ini dunia sedang mengalami pandemik Coronavirus Disease-19 atau COVID 19. Penyebaran virus berbahaya ini udah bukan lagi di Tiongkok aja, tapi udah menyebar ke beberapa negara, termasuk Indonesia. Virus ini juga udah memakan banyak banget korban di berbagai belahan dunia. Badan kesehatan dunia pun akhirnya memutuskan kalau virus ini jadi pandemik dan meminta seluruh negara buat melakukan aksi pencegahan.

Salah satu aksi pencegahan yang banyak dilakuin oleh berbagai negara adalah pengurungan (lockdown). Satu kota bahkan satu negara ditutup aksesnya buat mencegah virus ini menular. Dan akhirnya hal itu merembet ke sektor-sektor lainnya seperti ekonomi dan hiburan. Gak sedikit proses produksi film yang akhirnya ditunda, bahkan premier film pun banyak yang akhirnya ditunda. Berikut adalah beberapa proyek film yang akhirnya ditunda karena virus Corona.

Black Widow

Black Widow adalah film pembuka dari Phase 4 Marvel Cinematic Universe, dan rencananya film ini bakalan dirilis pada Mei 2020 mendatang. Tapi, kabar buruk datang pada senin kemarin. Disney akhirnya secara resmi menunda penayangan pedana untuk film Black Widow. Bahkan, selain Black Widow, Disney juga menunda seluruh film mereka yang tayang di bulan Mei.

Hal ini tentunya sangat disayangkan mengingat udah banyak banget fans yang menantikan penampilan dari Scarlett Johannson, kembali berperan sebagai Natasha Romanoff. Masih belum diketahui kapan film Black Widow dan film lainnya yang dirilis pada Mei mendatang akan melakukan tayang perdana. Namun, pihak Dsney sendiri menyebutkan kalau jadwal barunya akan diumumin dalam waktu dekat.

Elvis

Film biopik tentang Elvis Presley karya dari Baz Luhrmann rencananya bakalan dirilis pada kuartal ketiga tahun 2021, tepatnya pada Oktober 2021. Mengangkat tema tentang kehidupan sang raja di industri musik, pastinya banyak banget para fans Elvis yang udah menantikan film ini tayang. Salah satu aktor kawakan, Tom Hanks, dipastiin bakal gabung proyek ini sebagai karakter pendukung.

Proses produksinya sendiri kebanyakan dilakukan di wilayah Australia. Tapi, setelah proses produksi berjalan dua bulan, proses produksi film ini akhirnya diputuskan buat ditunda. Hal ini dilakuin karena Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson, sudah positif terjangkit virus Corona. Akhirnya demi keselamatan semua kru, proses produksi pun ditunda sementara.

The Batman

Warner Brothers sepertinya harus banyak merugi karena virus Corona. Ada banyak proyek film mereka yang akhirnya ditunda karena virus ini, salah satunya adalah film The Batman. film yang disutradarai oleh Matt Reeves ini sebenarnya saat ini masih melakukan proses produksi di wilayah Inggris. Pemerintah Inggris sendiri sempat gak memberlakukan pengurungan kepada wilayahnya, dan hal itu ternyata dikritik oleh banyak orang.

Akhirnya pemerintah Inggris memutuskan buat melakukan pengurungan, dan pihak WB pun memutuskan buat menunda proses produksinya selama dua minggu. Sebelumnya, Matt Reeves dan tim lagi berada di London dan selanjutnya rencana mereka bakalan pergi ke London. Kita tunggu aja kabar selanjutnya dari proyek ini ya Geeks.

Shang-Chi and The Legend of the Ten Rings

Selain Warner Bros., Marvel Studios juga ikut terkena imbas dari virus Corona ini dimana mereka memutuskan buat menunda proses produksi film Shang-Chi and The Legend of the Ten Rings. Pada awalnya, film ini rencananya bakal memulai proses produksi di awal tahun 2020 ini di Australia. Selanjutnya proses produksinya bakalan dilakuin di Los Angeles.

Tapi, Marvel Studios akhirnya memutuskan buat menunda proyek ini sejak menyebarnya virus Corona. Destin Daniel Cretton, aktor pemeran Shang-Chi dalam film ini, memutuskan buat menjalankan tes demi mencegah penyebaran virus itu. Sambil menunggu hasilnya, Marvel akhirnya menunda unit pertama tim produksinya dan tim unit kedua yang bakalan melanjutnya proses produksinya. Tapi, ternyata saat ini Marvel memutuskan buat menunda keseluruhan proyeknya. Masih belum ada informasi apakah filmnya bakalan digeser dari jadwal semula Februari 2021.

BACA JUGA: Para Karakter Baru di The Witcher Season 2!

Jurassic World: Dominion

Film ini merupakan film ketiga dari franchise Jurassic World, dan akan kembali menghadirkan karakter ikonik Dr. Ellie Sattler yang diperankan oleh Laura Dern dan juga Dr. Alan Grant yang diperankan oleh Grant Neill. Collin Trevorow kembali menjadi sutradara untuk film ini. Proses pengambilan gambar awal udah dilakuin Februari kemarin dengan bertempat di British Columbia, Kanada, dan juga beberapa tempat di Hawaii dan Pinewood Studios Inggris.

Universal akhirnya memutuskan buat menunda proyek film ini pada minggu kemarin, yang menurut para petinggi studio hal ini dilakukan demi melindungi semua kru yang terlibat. Ini bukan satu-satunya film produksi Universal yang ditunda karena virus Korona. Ada dua film lainnya yang akhirnya diputuskan buat ditunda produksinya karena virus ini.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.