Berkat penampilan apik dari Robert Downey Jr. rasanya saat ini tidak ada yang tidak kenal dengan salah satu pahlawan Marvel yang paling playboy dan kaya, Iron Man. Berbicara mengenai Iron Man, artinya berbicara mengenai teknologi yang dia buat dan ciptakan, salah satunya adalah armor yang dia bangun untuk membantunya menghadapi berbagai ancaman dan musuh yang datang,

Mengingat selama perjalanan karirnya Tony Stark sudah banyak membangun armor Iron Man, ada dua hal yang pasti: Geeks penggemar Avengers pasti memiliki versi favoritnya masing-masing, dan untuk menyebutkan armor mana yang terbaik pastinya akan sulit dilakukan. Tapi, Marvel Comics coba untuk memperlihatkan kepada kita armor yang paling keren yang pernah dibuat oleh Tony Stark.

Dalam komik Avengers #31 karya Jason Aaron, Tony Stark diperlihatkan pergi ke masa lalu tepatnya di zaman es sekitar 1.000.000 tahun yang lalu. Hal itu dilakukan oleh Mephisto yang mengirim Tony ke masa lalu. Tanpa ada teknologi, tanpa ada bantuan apapun, Tony Stark mencoba untuk bertahan di sebuah gua yang terpencil. Tony sadar jika ada banyak musuh mengincar nyawanya, dan dia butuh senjata untuk membantunya bertahan hidup.

Lawan yang dihadapi oleh Tony bukanlah karakter sembarangan. Ghost Rider pertama di muka bumi, Odin, dan Starbrand adalah lawan yang harus dia hadapi. Akhirnya, sama seperti yang pernah dia lakukan, Tony kemudian membangun sebuah armor Iron man dari bahan yang ada. Hasilnya adalah armor tersebut mirip dengan armor Mark !.

Mungkin sebagian orang akan menganggap jika armor Iron Man yang terbuat dari es ini tidak masuk akal, tapi hal ini benar-benar bisa membantu Tony bertahan hidup dari serangan yang datang sambil juga menggunakan Vibranium power cell yang tersisa. Mephisto kemudian kembali muncul dan bertarung menggunakan Ice Age Armor.

Sayangnya, ternyata armor tersebut tidak mampu menghadapi sang iblis. Juga temperatur dari armor Ice Age Iron Man tidak mampu bertahan dari efek temporal yang muncul ketika Tony dikirim kembali ke sebuah era modern oleh Mephisto. Disamping cerita yang membuat Tony menjadi horror, karena dia sempat dikirim ke masa depan dan masa oleh Mephisto sampai-sampai dia tidak tahu tahun berapa pada saat itu, armor Ice Age Iron Man tentunya patut untuk kita apresiasi. Bagaimana menurut kalian tentang desain Ice Age Armor Iron Man Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.