Seperti yang sudah kita ketahui, Yonko bukanlah karakter biasa dalam cerita One Piece. Mereka merupakan orang-orang yang paling kuat, yang dianggap menjadi penyeimbang kekuatan yang ada  di lautan. Merekalah para penguasa di lautan Grand Line, dan kesempatan bajak laut biasa untuk bertemu mereka pun sangatlah besar. Level kekuatan pun sangat jauh berbeda dengan para pasukan angkatan laut atau para bajak laut biasa.

Berbicara mengenai level kekuatan, seorang Yonko tentunya tidak akan pernah mudah untuk dikalahkan atau dilukai. Contohnya adalah sangat sulit bagi bajak laut biasa atau bajak laut terkuat sekalipun untuk bisa melukai Kaido, yang dikenal memiliki daya tahan dan ketahanan tubuh yang sangat dahsyat. Kemudian Whitebeard yang mampu menghancurkan Marineford seorang diri.

Lalu, kemudian pertanyaannya adalah dengan kekuatan yang sangat dahsyat tersebut apaka mereka pernah merasakan kekalahan? Sampai sejauh ini, baru Kaido yang sudah diketahui sejarah pertarungannya. Seperti yang diperlihatkan dalam ceritanya, Kaido pernah dikalahkan sebanyak 7 kali dan ditangkap oleh angkatan laut sebanyak 18 kali. Pernah beberapa kali coba untuk dieksekusi mati, namun sayangnya alat yang digunakan tidak pernah berhasil melukai tubuh Kaido. Satu-satunya orang yang pernah melukai Kaido adalah Kozuki Oden.

Bagaimana dengan yang lain? Whitebeard bisa dibilang kalah karena sudah tidak dalam kondisinya yang prima. Usianya sudah tua dan kesehatannya mulai memburuk. Hal itu membuat reflek dan respon tubuhnya mulai melambat, meskipun dari segi kekuatan sepertinya tidak kalah jauh dari saat dia muda dulu. Di masa jayanya, dia pernah berrtarung melawan Roger selama tiga hari berturut-turut namun tidak ada yang menang dalam pertarungan tersebut.

Shanks adalah Yonko yang masih misterius. Tidak diketahui data tentang pertarungannya. Namun, yang pasti dia pernah sengaja memberikan tangannya kepada monster laut demi melindungi Luffy. Dia juga pernah bertarung melawan Whitebeard, hanya dengan satu tangan, namun masih bisa menandingi kekuatannya. Blackbeard juga berhasil melukai Ace dan meninggalkan bekas luka di wajahnya.

Blackbeard mungkin adalah Yonko yang “beruntung” karena dia sempat terluka parah oleh serangan Magellan, terkena serangan oleh Whitebeard, dan tidak sanggup melawan Akainu. Mungkin diantara Yonko yang lain, Blackbeard adalah yang paling lemah dan juga paling banyak mengoleksi angka kekalahan. Terbukti dengan angka buruannya yang ada di bawah nilai Shanks, tapi dengan kekuatan buah Gura Gura milik Whitebeard yang sudah dia ambil mungkin data tersebut akan berubah.

Big Mom adalah yang paling “bersih” dari catatan kekalahan, setidaknya sampai sejauh ini. Luffy bahkan kabur dari Whole Cake Island untuk menghindari konfrontasi melawan Big Mom. Dia juga pernah bertarung melawan Nami, Brook, dan yang lain namun masih bertahan. Bahkan dia sekarang berada di Wano untuk membalas dendam Luffy yang sudah mencuri Zeus.

Kekuatan Big Mom bahkan ditakuti oleh Roger, dimana seperti yang diperlihatkan di beberapa chapter yang lalu Roger lebih memilih untuk tidak menghadapi Big Mom yang sudah mencuri salah satu Road Poneglyph miliknya. Dia juga bahkan bisa menandingi Kaido setelah kekuatannya dinetralkan oleh batu laut, dan dia bertarung hanya dengan menggunakan salah satu pedang andalannya Napoleon. Intinya, untuk sejauh ini Big Mom merupakan Yonko yang masih belum memiliki catatan kekalahan.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.