Home COMIC COMIC FEATURES Mengenal Blue Marvel, Superhero “Terasing” di Marvel Universe

Mengenal Blue Marvel, Superhero “Terasing” di Marvel Universe

 

Istrinya Adalah Mata-mata

Pihak pemerintah Amerika merasa tidak aman dan nyaman membiarkan aset seperti Adam tanpa adanya pengawasan. Apalagi, sebelumnya masyarakat sempat menolak keberadaan Adam. Sebagai hasilnya, mereka mengirimkan seorang agen FBI bernama Marlene Frazier untuk melakukan penyamaran dan memonitor aktivitas dari seorang Adam Brashear.

Pada awalnya memang Marlene menjalankan tugasnya dengan baik, tapi akhirnya Marlene jatuh cinta dengan sosok Adam karena kebaikan yang ditunjukan olehnya. Keduanya akhirnya menikah dan memiliki beberapa anak, tapi kemudian Adam mengetahui alasan yang sebenarnya mengapa Marlene mau menikahinya. Hal itu sempat membuat Adam dan Marlene berpisah, tapi setelah dia terbunuh oleh ledakan Anti-Man akhirnya hal itu memotivasi Adam untuk menghabisi Anti-Man untuk selamanya.

Berteman Dengan Uatu The Watcher

Bertahun-tahun sebelum masyarakat Amerika menyadari bahwa Adam Brashear merupakan sosok dibalik topeng Blue Marvel, dia pernah bertemu dengan the Watcher. Pada saat itu Adam muncul di bulan dalam keadaan marah, dan membanting medali kebebasan yang diberikan presiden. Hal itu memancing Uatu untuk muncul dan memperingatkan Adam bahwa dia bisa menghancurkan bulan dengan kekuatan yang dia miliki.

Uatu sudah melihat bagaimana keberanian dan juga keinginan untuk melindungi Amerika dan masyarakatnya, meskipun dia mendapatkan cemoohan dan juga penolakan. Keduanya saling menghormati satu sama lainnya, dan sejak saat itu mereka berdua sering terlihat bekerja bersama untuk menuntaskan berbagai kasus.

Berusia Sangat Lambat

Jika diperhatikan, Adam Brashear terlihat seperti seorang pria berusia 40 sampai 50an tahun. Tapi, sebenarnya dia terlihat muda dibandingkan dengan usia yang sebenarnya, dan hal itu dikarenakan kekuatan super yang dia miliki. Selain Adam, istrinya pun mengalami hal serupa yaitu proses penuannya berlangsung sangat lambat. Padahal, keduanya berusia cukup tua dari wajahnya. Masih belum diketahui apakah istrinya dan orang-orang di sekitarnya terpengaruh oleh kekuatannya, atau hanya ketika dekat dengan Adam pelambatan usia tersebut berlangsung.

Anaknya Tinggal di Dimensi Yang lain

Anak-anak Adam sangat jarang dimunculkan di komiknya, namun mereka kemudian diperkenalkan di berbagai tim Avengers yang mereka ikuti. Anak termudanya, Max, menjadi seorang supervillain bernama Dr. Positron setelah dia merasa diasingkan oleh ayahnya sendiri, dan percaya bahwa saudaranya yaitu  Kevin ditinggalkan ketika ayahnya menjalankan sebuah misi.

Pada kenyataannya, Kevin ditempatkan di Neutral Zone saat dia menjalankan misi sedangkan ayahnya bertarung melawan seorang villain ilmuwan super, dimana dia bukanlah manusia biasa melainkan seseorang yang terdiri dari energi murni. Ternyata sosok villain tersebut merupakan anaknya yaitu Max.

Menyembuhkan Galactus

Dalam seri Ultimates, Ble Marvel dan tim yang lain mulai berhadapan dengan masalah yang tidak mungkin untuk dipecahkan yaitu mencari solusi untuk permasalahan tersebut. Salah satu yang mereka lakukan adalah menemukan kapal asli Galactus, yang memaksanya untuk masuk ke dalam dan memberikan banyak sekali energi untuk membangkitkan kembali Galactus. Setelah kembali hidup, Galactus kemudian bertransformasi menjadi sosok yang disebut the Lifebringer, versi “baik” dari galactus dimana dia tidak menghancurkan dunia namun justru menciptakan dunia, membangun kehidupan di universe ini.

Exit mobile version